Sambut Malam Pergantian Tahun, TNI – Polri Ciptakan Keamanan di Wilayah Carita

Loading

Globalinvestigasinews.com ■ Pandeglang – Jelang malam pergantian Tahun, pengamanan di fokuskan kepada penjagaan orang, barang dan lokasi kegiatan menyambut pergantian malam Tahun Baru. Pengamanan untuk mencegah terjadi hal-hal yangn tidak diinginkan, baik kecelakaan, keributan.

Read More

“Kita akan fokus pengamanan pada objek wisata dan malam menyambut detik-detik pergantian tahun 2019-2020 yang diisi dengan kegiatan istiqosah dan kebaktian di Carita, dan beberapa lokasi lainnya yang akan dikunjungi masyarakat,”papar IPTU Pipih Iwan Hermansyah kepada wartawan selaku Kapospam untuk wilayah Carita dilokasi pengamanan kebaktian greja dan menuju mengikuti acara istiqosah dimasjid Al-Khuaseni Carita, Selasa malam, (31/12).

Pengamanan juga difokuskan di titik-titik keramaian, antara lain di Jalan Raya Carita Labuan, Pesisir Pantai, dan Hotel-hotel serta penginapan yang ada di wilayah Carita, tambahnya.

Polisi juga telah menyiapkan satuan tugas khusus untuk mengantisipasi masalah-masalah keamanan yang mungkin muncul. Misalnya saja terorisme dan kejahatan jalanan.

Untuk tim pengamanan gereja dan masjid Gegana 9 personil, Polres Pandeglang 6 personil, zona 8 personil, 4 Sabara, keseluruhan menjadi 35 personil untuk dibagi didua tempat kegiatan ibadah.

Salah satu jemaat Pentakosta memaparkan kepada wartawan bahwa dengan kehadiran personil Polisi, dan TNI sangat memberikan kontribusi keamanan, keteduhan, kenyamanan beribadah, awal dan sampai puncak acara kegiatan yang berada di Kp. Pejamben, Desa Pejamben, Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang, Jalan Raya Carita km 5 no 45. Banten, memberikan pengayoman yang sangat luar biasa.
 

Ditempat berbeda, salah satu warga yang mengikuti istiqosah di masjid Al-Khusaeni malam pergantian tahun baru ini mengungkapkan hal yang sama atas kenyamanan dan keamanan yang dirasakan atas kehadiran personil Polri dan TNI dalam pengamanan.

Kami sangat berterimakasih kepada Polri dan TNI yang selalu ada untuk masyarakat, tetap semangat untuk menjaga ketentraman dalam kesatuan NKRI dan selalu terciptanya keamanan, kenyamanan terhadap masyarakat Indonesia umumnya, warga carita khususnya, imbuhnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *