Deputi Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Kunjungi Kabupaten Pacitan

 519 total views

Pacitan – Untuk melihat kesiapan daerah dalam rangka mendukung Perpres Nomor 80 Tahun 2019, yaitu tentang percepatan pembangunan ekonomi di wilayah Jawa Timur, Deputi Bidang Koordinasi Percepatan Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah Kementerian Koordinator bidang Perekonomian Wahyu Utomo beserta rombongan berkunjung ke Kabupaten Pacitan.

Read More

Didalam Peraturan Presiden (perpres) sudah terprogamkan project-project yang nantinya diharapkan bisa didukung oleh semua kementerian dan swasta, Dan hal tersebut segera bisa direalisasikan sesuai harapan. Adanya perpres itu dapat memberikan dampak positif terhadap perekonomian di daerah, regional maupun nasional.

“Sesuai instruksi Presiden RI melalui perpres, kami bersama rombongan terjun langsung dan melihat serta memastikan kesiapan daerah dalam mendukung program pemerintah, Untuk kawasan Jawa Timur dan khususnya Kabupaten Pacitan, terimakasih untuk Pak Bupati yang telah mendukung program dari presiden dengan difokuskannya pengembangan Pariwisata, sehingga pembanggunan wisata di berbagai wilayah bisa merata,”kata Wahyu Utomo saat berkunjung ke Geopark Pancer Door Pacitan, Sabtu (18/01/2020) kemarin.

Saat di tanya terkait dampak (positif) untuk Pacitan dari progam-progam tersebut. Wahyu mengatakan bahwa, tidak sedikit progam-progam yang telah disampaikan oleh Bupati Pacitan, sehingga masuk dalam lampiran Perpres Nomor 80/2019, seperti Pelabuhan Gelon dan Geopark Gunung Sewu Pacitan.

“Ini tinggal kita mendetailkan untuk menyusun rencana aksi, yang sudah menjadi kesepakatan bersama, baik dari pemerintah pusat maupun daerah. Dan kita juga akan mengajak investor untuk melihat apa saja yang bisa di bangun khususnya di Pacitan,”ungkapnya.

Sementara Untuk aksi lanjutnya, Wahyu belum mengetahui kapan pastinya. Hal ini karena ia masih akan melihat bagaimana kesiapan daerah-daerah dan kembali akan duduk bersama.

“Minggu kemarin kita sudah bicara di level provinsi. Daerah mana yang sudah siap, benar-benar kita dorong dan yang misal belum siap ayo bersama-sama kita bantu, pusat bisa lakukan apa dan daerah bisa lakukan apa. Kita juga ingin investasi masuk, baik dari luar negeri maupun investor dalam negeri sendiri,” imbuhnya.

Disinggung kesiapan Pacitan dari dampak percepatan pembangunan tersebut, Orang nomor satu di lingkup Pemkab Pacitan itu mengatakan, akan segera menganalisa dan juga akan menghitung berbagai dampak dari hal tersebut serta apa yang bisa di manfaatkan masyarakat pacitan dengan hal tersebut.

“Dengan adanya program pemerintah pusat tersebut, saya berharap kepada rekan-rekan OPD di bawah kendali Sekda, agar bisa mengantisipasi hal itu dan hasilnya nanti bisa dimanfaatkan oleh masyarakat pacitan,”tandas Bupati Pacitan Indartato.

Dalam kunjungannya, Wahyu Utomo bersama dengan Asisten Deputi Infrastruktur SDA,Asisten Deputi Telematika dan Utilitas,Asisten Deputi Sistem Transportasi Multimoda,Asisten Deputi Penataan Ruang dan Kawasan Strategis Ekonomi,Asisten Deputi Perumahan, Pertanahan dan Pembiayaan Infrastruktur, serta 10 Staf Deputi Bidang Koordinasi percepatan Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah, berkesempatan mengunjungi kawasan wisata Pancer Door, Museum Geopark, Lokasi Joging track, serta melihat situasi dan kondisi rencana Pelabuha Gelon.

Hadir mendampingi rombongan, Bupati Pacitan Dr. Indartato, MM, Wakil Bupati Drs. Yudhi Sumbogo, Sekda Dr. Ir. Heru Wiwoho Supadi Putro, M.Si, Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan,Ekonomi dan Keuangan Drs. Masrukin, MM, Asisten Perekonomian dan Pembangunan drh. M. Yunus, MM, Kadis PUPR Ir. Edi Yunan, MM, Kadis Parpora Ir. T. Andi Faliandra, MM.

Turut mendampingi Anggota DPRD Pacitan Pujo Setya Hadi dari Fraksi Demokrat, Hariawan Fraksi partai Nasdem dan Sediono Fraksi partai Gerindra.(tyo)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *