LAPAK KULINER DESA BUNJERUK SEGERA DIOPERASIKAN !!!!!!

 339 total views

Global Investigasi News com
Liputan Mustain
Lokasi Desa Bonjeruk Kec.Jonggat-Loteng

Read More

LAPAK KULINER DESA BUNJERUK SEGERA DI OPERASIKAN !!!!!!

Bonjeruk (GIN) 30-03-2020 Desa Bonjeruk adalah salah satu desa tertua yang terdiri dari 14 Dusun yang terletak di Kec. Jonggat Kab. Loteng yang mempunyai karasteristik tersendiri.

Pada tahun 2019 Desa Bonjeruk mengalokasikan APBDesnya sebesar Rp. 357.871.196 yang diperuntukkan untuk pembangunan sarana dan prasarana pembangunan Lapak kuliner sebanyak 12 lokal dengan ukuran 3 x 3 meter yang di kerjakan oleh Panitia pelaksana kegiatan anggaran Desa dengan melibatkan masyarakat setempat dengan tujuan diantaranya:

  1. Membuka lapangan kerja dan usaha,
  2. Meningkatkan kesadaran untuk berwirausaha
  3. Tempat menampung dan menjual hasi makanan olahan dari masyarakat
  4. Meningkatkan perekonomian masyarakat dan pedapatan Desa

Lalu Audia Rahman selaku Kades Bonjeruk yang ditemui awak media (30-03-2020) menjelaskan bahwa terkait pembangunan Lapak kuliner sudah jadi 100% dan seharusnya sebelum masuk bulan puasa ini sudah harus beroperasi akan tetapi karena situasi Covid-19 maka sementara waktu ditunda.

Lapak kuliner ini sementara untuk ibu-ibu yang sudah terlebih dahulu berjualan pasar, diseputaran depan SMP dan Puskesmas dengan sistem sewa pertahun sebesar Rp. 1.800.000 sudah termasuk uang keamanan dan uang kebersihan yang pengelolaanya akan di lakukan oleh BUMDES yang hasilnya nanti sebagai salah satu sumber PAD desa Bonjeruk.

Menanggapi adanya tuntutan dari masyarakat yang belum kebagian lapak beliau mengatakan jangan kwatir karna masih ada lokasi yang belum dibangun dan tunggu desa akan buatkan lagi disebelah baratnya.

Salah satu warga bonjeruk yang tidak mau disebutkan namanya yang ditemui oleh awak media saat mengambil foto dari bangunan Lapak tersebut mengungkapkan bahwa beliau sangat bersukur dan memberikan apresiasi kepada Pemdes yang memilki kepedulian dan terobosan baru dalam penataan Pasar Bonjeruk sehingga diharapkan makanan siap saji hasil olahan masyarakat yang dijual dilapak akan dijamin tingkat kebersihan dan keamanannya serta kondisi padar bisa tertata rapi, tidak semrawut ungkapnya (mst)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *