Masyarakat Desa Langkap Keluhkan Tentang Belum Ada Terbantunya Sarana Air Bersih Dari Pemerintah

 244 total views

Masyarakat Desa langkap Keluhkan Tentang Belum Ada Terbantu nya Sarana Air Bersih Dari Pemerintah

Read More

LINGGA
Desa langkap yang ada di kawasan daerah kecamatan Singkep Barat, kabupaten lingga, yang berjumlah penduduknya 200 KK terlihat sangat memperhatinkan dengan permasalahan sarana untuk air bersih pada penduduk di desa tersebut, karena masyarakat nya bertahun- tahun menanti pasilitas bantuan untuk air bersih yang di impikan nya, Senin (30/03/2020).

Desa Langkap merupakan Desa yang tertinggal jauh dari pusat kota sehingga kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah Kabupaten maupun Provinsi.
Ketika Kades lama menjabat permintaan mengenai fasilitas untuk kepentingan umum, seperti sarana air bersih sudah disampaikan kepada pemerintah yang terkait” tutur PJS kades Desa langkap ini. 

Dari hasil informasi yang kami dapatkan dari beberapa warga di desa tersebut,” menceritakan dengan apa yang kami tanyakan,” kami masyarakat desa langkap memang sangat menantikan pasilitas bantuan dari pemerintah agar bisa kami bisa merasakan kayak desa-desa lain yang ada di kabupaten lingga, air ada di alirkan di setiap rumah penduduk, tak susah-susah lagi kami harus pergi menggunakan sampan untuk mengambil air,” ungkap warga.

Dengan penuh harap masyarakat Desa Langkap agar dengan apa yang kami sampaikan ini dapat di tanggapi dengan cepat dari pemerintah yang terkait dengan perihal apa yang kami harap tersebut. (Iswandi)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *