Pemantauan Posko Relawan Desa Karang Berahi Lawan covid-19 Desa Karang Berahi Oleh Ketua APDESI Jambi

 1,149 total views

Pemantauan Posko Relawan Desa Karang Berahi Lawan covid-19 Desa Karang Berahi Oleh Ketua APDESI Jambi

Read More

Merangin Globalinvestigasinews.com 08/04/2020,
Putus Mata Rantai Penyebaran Covid-19, Gerbang Desa Karang Berahi Kec. Pamenang Kab. Merangin-Jambi di jaga ketat dengan adanya posko Siaga, Rabu 08/04/2020 Ketua APDESI Provinsi Jambi Samsul Fuad melakukan pemantauan sekaligus memberikan arahan kepada Tim Relawan yang sedang berjaga di posko relawan lawan covid-19.

Samsul Fuad sangat mengapresiasi dan mendukung adanya posko tersebut, hal ini demi memutus penyebaran covid-19 yang tengah melanda. Mengingat Desa Karang Berahi berada tepat di jalur lintas Sumatra.

“Saya sangat mendukung adanya pendirian posko ini, karena ini penting bagi warga kita agar terhindar dari penyebaran virus corona ini,” ujar pria yang juga sebagai Kepala Desa Karang Berahi ini.

Terkait petugas jaga, semua elemen yang ada terlibat dalam aktifitas posko ini, mulai dari perangkat desa hingga TP PKK desa dan kader. Pos di buka mulai dari pukul 07:00 hingga pukul 15:00 untuk sift pertama dan dilanjutkan sift kedua hingga pukul 23:00. Posko ini sudah beroperasi selama dua minggu terakhir.

“Seluruh perangkat desa, pemuda, TP PKK dan kader terlibat dalam posko ini, semua dapat jadwal bergilir untuk melakukan penjagaan,” terangnya.

Selain melakukan penjagaan di pintu masuk Desa, pemerintah desa juga melakukan penyemprotan desinfektan di lingkungan desa secara berkala dan bertahap.

Ditanya terkait warga yang baru pulang dari luar kota, Fuad menjelaskan ada 17 warga yang pulang dari beberapa wilayah di beberapa provinsi berbeda, ini adalah Mahasiswa yang sedang menuntut Ilmu di luar daerah atau di luar provinsi.

“Saat ini kami masih melakukan isolasi mandiri warga kami yang pulang menempuh pendidikan dari luar. Sebanyak 17 warga saat ini tinggal 7 orang yang masih kami pantau terus, Alhamdulillah semua warga di sini mendukung dan sangat antusias untuk bekerja sama saling bahu membahu.” terang Fuad.
(dEniRio)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *