Cegah COVID-19, Desa Agung Batin dan Mulya Agung Lockdown, Berlakukan Satu Pintu Keluar Masuk

 675 total views

Cegah COVID-19, Desa Agung Batin dan Mulya Agung Lockdown, Berlakukan Satu Pintu kluar masuk

Read More

Mesuji- Menyikapi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di daerah daerah di Indonesia berdasarkan data setiap hari yang terpapar dan yang meninggal semakin meningkat membuat berbagai daerah melakukan upaya antisipasi pencegahan penyebaran virus tersebut .
Seperti halnya di kabupaten Mesuji Lampung
Nampak dalam pantauan dua desa yaitu desa Agung Batin dan desa Mulya Agung kecamatan Simpang pematang kabupaten Mesuji Lampung, menutup jalan masuk Desa(Lockdown) dan hanya memberlakukan satu akses jalan kluar masuk itupun dengan pemeriksaan ketat, terlebih lagi masyarakat yang datang dari luar daerah .Sabtu( 11/4)

Kepala desa Agung Batin Supardi saat di temui memaparkan bahwa pihaknya sengaja menutup jalan masuk setiap gang Desa (lockdown) dan hanya memberlakukan satu akses kluar masuk, Hal ini sebagai antisipasi pencegahan penyebaran virus Corona.

“Desa kami ini di pinggir jalan lintas, banyak akses jalan masuk, kalau jalan masuk desa tidak di tutup ya percuma kita ndirikan satu Posko, malah mereka yang datang pasti lewat yang tidak ada Poskonya” kata Supardi

Selain upaya pencegahan dengan memberlakukan satu Akses jalan kluar masuk, pihaknya bersama relawan relawan desa, juga rutin seminggu sekali melakukan penyemprotan cairan desinfektan ke tempat tempat fasilitas umum, seperti Balai desa ,masjid dan lain lain.

Sementara itu di desa Mulya agung juga nampak, setiap gang jalan masuk dari jalan lintas ditutup dan tertera tulisan “Maaf jalan di tutup (Lockdown) mohon lewat jalan utama” dan nampak satu jalan yang dibuka sebagai akses kluar masuk dengan posko pemeriksaan (posko gugus percepatan pencegahan Covid-19) yang di jaga ketat oleh relawan dari unsur Aparatur desa,RT, Babinkamtibmas, Babinsa dan Bidan Desa.

Kepada media ini, Yeni selaku bidan desa Mulya agung mewakili kepala desa Mulya Agung mengatakan, bahwa di Mulya Agung saat ini memberlakukan satu akses jalan kluar masuk, guna antisipasi pencegahan Covid-19
“Jadi, di desa kami saat ini diberlakukan aturan hanya satu akses jalan yang bisa digunakan akses keluar masuk. Hal ini untuk mencegah agar COVID-19 tak menyebar di desa kami,” ujar Yeni bidan desa, saat ditemui di posko pemeriksaan Sabtu (11/4)

Selain dilakukan penjagaan, lanjut yeni pihak desa juga memberlakukan aturan ketat bagi warga yang keluar masuk. Mereka wajib mengikuti prosedur pengecekan suhu badan, dan cuci tangan dengan sabun yang telah disiapkan oleh pihak desa.

“Tamu yang masuk Desa Mulya agung juga wajib mengisi buku tamu, dan bagi tamu yang tidak pakai masker Posko kami memberikan masker gratis” terangnya.

Yeni mengaku bersyukur, sejauh ini Desa Mulya agung masih aman dari sebaran COVID-19, dan untuk abdet sampai hari ini tercatat ada 13 PP (pelaku perjalanan) dari masyarakat Mulya Agung yang pulang dari perantauan dan di wajibkan karantina mandiri di rumah selama 14 hari (Suryadi)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *