Seorang Warga Labuhanbatu Dinyatakan Positif Covid-19 Di RS Elisabeth Medan

 362 total views

Seorang Warga Labuhanbatu Dinyatakan Positif Covid-19 Di RS Elisabeth Medan

Read More

LABUHANBATU, GINEWS.COM: Seorang warga Labuhanbatu dinyatakan positif Covid-19 dan kini menjalani perawatan di RS Elisabeth Medan. Hal ini diketahui setelah Tim Gugus Provinsi melaporkannya ke Dinas Kesehatan Labuhanbatu.

Demikian dibenarkan Kepala Dinas Kesehatan H Kamal Ilham melalui Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas), Friska E Simanjuntak ketika dikonfirmasi, Sabtu (11/4/2020) malam.

Friska menyampaikan, R Br M saat ini dirawat Rumah Sakit Elisabeth Medan dan dinyatakan positif Covid-19. Adapun orang terdekatnya yakni E br M (49) dan A.

“Kronologis perjalanan R br M melaksanakan perjalanan dari Tebing Tinggi pada 3 Maret untuk melihat kakaknya yang meninggal dunia,” ungkap Friska.

Selanjutnya, R br M pada 15 Maret mengantarkan suaminya untuk berobat di RS Elisabet Medan.

“Karena merasakan badannya kurang enak, R br M melakukan medikal cek up di Rumah Sakit Elisabet dan tanggal 3 April dinyatakan baik,” sebutnya.

Kemudian, pada 5 April R br M melakukan kembali medical cek up dan dinyatakan positif Covid-19.

Menindaklanjuti persoalan ini, sambung Friska, Dinkes Labuhanbatu melakukan penyemprotan disinfektan di rumah R br M.

“Kita juga sudah melakukan isolasi diri terhadap 2 orang yang terdekat dengan si pasien covid-19,” jelasnya sembari menyampaikan tim yang ke lokasi yakni Kadis Kesehatan, Kaban BPBD, Kades, TNI dan Polri.

Secara terpisah, Kapolsek Bilah Hulu, AKP ST Panggabean juga membenarkan melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah warga di Aek Nabara. (zulkarnain)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *