Pembagian BLT-DD di Desa Kolongan Kec. Kalawat Kabupaten MINUT Disalurkan

 543 total views

Pembagian BLT-DD di Desa Kolongan, Kec. Kalawat, Kabupaten MINUT disalurkan

Read More

MINUT, www.globalinvestigasinews.com – Penyerahan Penyaluran BLT yang adalah program Pemerintah Pusat, saat ini disalurkan oleh Pemerintah Kabupaten setempat melalui Hukum Tua Desa Kolongan, dan disaksikan langsung oleh Camat Kalawat Kabupaten Minahasa Utara di gedung balai desa Kolongan, Jumat (15/05/2020).

Program penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) yang diserahkan sebesar Rp. 600.000,- per Keluarga kurang mampu, diterima 135 anggota Keluarga, sesuai daftar.

Penyaluran BLT-DD dibuka oleh Camat Kalawat Alexander C.L Warbung, SIP sekaligus menyerahkannya secara simbolis kepada masyarakat penerima BLT-DD yang memenuhi syarat di kantor Desa Kolongan.

Dalam sambutannya, Warbung menyampaikan, sesuai dengan himbauan Bupati Minahasa utara DR. Vonnie Anneke Panambunan, agar penyaluran tersebut dilakukan secara transparan dan tepat sasaran.

“Bantuan ini harus diberikan secara terbuka kepada masyarakat, sesuai data yang diberikan Pemerintah Desa Kolongan. Harapan kami (pemerintah), masyarakat dapat menggunakan dana bantuan ini dengan baik sesuai dengan kebutuhan pokok, terutama beras,” ucap Warbung.

Warbung juga berharap agar masyarakat dan kita semua berdoa kiranya dengan pertolongan Tuhan, pandemi Covid-19 segera berakhir, imbuhnya.

Dari hasil pantauan media www.globalinvestigasinews.com, kegiatan penyaluran BLT-DD dilaksanakan sesuai protokol covid 19, dimana semua peserta yang masuk diukur suhu badan dan duduk dengan jarak kurang lebih satu meter.

Terkait pandemi covid-19, Hukum tua Desa Kolongan Josep Wangania mengatakan, dalam pembagian BLT-DD, sebelumnya masyarakat diwajibkan cuci tangan sebelum masuk ruangan dan terutama dipastikan menggunakan masker dan duduk sesuai dengan jarak yang sudah diatur.

“Dalam penyaluran BLT-DD, masyarakat diatur secara bertahap, dimana setiap tahap berjumlah 25 orang dan dilakukan secara bergantian masuk, “ucap Wangania.

Dalam penyaluran dana tersebut, prosedur covid-19, menjadi perhatian khusus, tutup Wangania.
(DKL)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *