Site icon GLOBALINVESTIGASINEWS

Diduga Palsukan Surat Pengantar !!!, Satu Orang Kades Dibina Pihak Kecamatan Lahei ???

Diduga Palsukan Surat Pengantar, Satu Orang Kades Di Bina Oleh Pihak Kecamatan Lahei.

Muara Teweh GI News

Pihak Kecamatan Lahei Kabupaten Barito Utara melakukan pembinaan terhadap Kepala Desa Hurung Enep dikecamatan lahei. (Selasa16/6/2020)

Pembinaan dilakukan pihak Kecamatan kepada yang bersangkutan berkaitan dengan dugaan bahwa yang bersangkutan memalsukan surat pengantar dari pihak Kecamatan sebagai syarat untuk pencairan dana ADD/ DD tahap satu Tahun 2020.

Camat Rusihan S.Pd ketika ditemui diruang kerjanya membenarkan bahwa pihaknya sedang melakukan pembinaan kepada kades tersebut.

“Secara pribadi saya selaku Camat Lahei sudah memaafkan perbuatan sang kades tersebut, dan yang bersangkutan sudah berjanji dengan membuat surat pernyataan tidak akan mengulanginya lagi”, papar Rusihan.

Selain melakukan pembinaan Camat juga memerintahkan kepada Pemdes Hurung Enep untuk mengklarifikasi tentang penyaluran ADD/DD Tahap I sebesar (30%) Tahun Anggaran 2020.

Inilah sembilan poin yang disepakati dalam pertemuan tersebut.

*kepala Desa Hurung Enep mengakui kesalahan dan kehilafan dalam pembuatan Surat Pengantar Camat Lahei untuk Proses Penyaluran ADD tahap (30%) Tahun anggaran 2020.

*Kepala Desa Hurung Enep membuat Surat Pernyataan tidak menggulangi kesalahan yang sama.

*Kepala Desa Hurung Enep bersedia menjalankan roda pemerintahan, pembangunan, kemasyarakatan dan pemberdayaan serta menjalin kerjasama internal dan ekstemal
demi kelangsungan Pemerintahan Desa Hurung Enep sesuai dengan regulasi ketentuan dan aturan perundangan yang berlaku.

*Kepala Desa Hurung Enep beserta perangkat Desa Hurung Enep memberikan pelayanan kepada Masyarakat secara adil.

*Agar pendataan BLT Dana Desa Hurung Enep Tahun 2020 harus sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku

Surat Pengantar/ rekomendasi pencairan Dana Desa Tahap I (15 %) Tahun Anggaran 2020 berdasarkan regulasi dan ketentuan perundangan yang berlaku. (Bbg/tim)

Exit mobile version