KOMPI PROTOKOL KORPS MARINIR DIPERCAYA MENJADI TIM JAJAR KEHORMATAN PADA KUNJUNGAN MENHAN RRT

 311 total views

KOMPI PROTOKOL KORPS MARINIR DIPERCAYA MENJADI TIM JAJAR KEHORMATAN PADA KUNJUNGAN MENHAN RRT

Read More

Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Chinese State Councilor and Defense Minister H.E. General Wei Fenghe, Selasa (8/9), di Kantor Menhan, Kemhan, Jakarta. Saat menerima kunjungan Menhan RRT beserta rombongan, Menhan RI didampingi oleh Wakil Menhan RI Sakti Wahyu Trenggono beserta Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Wakil Kepala Staf TNI AD Letnan Jenderal TNI Moch. Fachrudin, Kepala Staf TNI AL Laksamana TNI Yudo Margono, dan Kepala Staf TNI AU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

Sedangkan Menhan RRT didampingi oleh Duta Besar RRT untuk Indonesia H.E. Xiao Qian, Deputy Commander of the Southern Theater Command Lieutenant General (Air Force) Jia Zhigang, Deputy Chief of the Office for International Military Cooperation of Central Military Commission (OIMC) Major General Song Yanchao, Director General of Research Bureau of General Office of Central Military Commission Major General Liu Yantong.

Pertemuan Menteri Pertahanan kedua negara ini merupakan pertemuan bilateral yang berlangsung di Aula Bhineka Tunggal Ika dan didahului pertemuan pendahuluan dengan Menhan RI, Panglima TNI, dan para Kepala Staf Angkatan.

Dalam pertemuan ini dibahas berbagai hal penting yang berhubungan dengan pertahanan negara antara lain; Strategi Pemerintah Indonesia dalam mencegah penyebaran/penularan Covid-19 di masyarakat dan strategi Kemhan RI dalam menghadapinya, perkembangan Kerja sama penanganan Covid-19 antara RI dan RRT, kerja sama Industri Pertahanan RI dan RRT, kerjasama pendidikan dan isu-isu terbaru di Kawasan Asia Pasifik.

Selanjutnya, juga dilaksanakan pertemuan antara Menteri Pertahanan kedua negara dengan Menko Kemaritiman di Ruang Kerja Menhan RI, yang dilanjutkan dengan makan malam.

Hadir pula dalam pertemuan ini Sekjen Kemhan RI Marsdya TNI Donny Ermawan Taufanto, M.D.S., Irjen Kemhan Letjen TNI Ida Bagus Purwalaksana S.I.P., M.M., Rektor Unhan Laksdya TNI Dr. Amarulla Octavian, S.T., M.Sc., DESD., Asisten Khusus Menhan Bid. Jemenhan Sjafrie Sjamsoeddin, Asisten Khusus Menhan Bid. Lingstra dan Hubtarlem Marsda TNI (Purn) Bambang Eko Suhariyanto, S.H., M.H., dan pejabat Eselon I Kemhan.

Kompi Protokol Korps Marinir dipercaya menjadi tim jajar kehormatan yang berisi seluruh perwakilan dari Prajurit TNI dari TNI AD, TNI AL dan TNI AU pada saat Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI)
H. Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan dari Menhan Republik Rakyat Tiongkok, bertempat di Lapangan Bhineka Tunggal Ika, Kementerian Pertahanan RI, Jakarta Pusat, Selasa (08/09/2020).

Kompi Protokol Korps Marinir yang dalam hal ini mewakili TNI AL diperkuat oleh 58 Prajurit Korps Marinir Pasmar 1 yang terdiri dari 20 Prajurit Brigif 1 Marinir, 10 Prajurit Menkav 1 Marinir, 6 Prajurit Menart 1 Mar dan 22 Prajurit Menbanpur 1 Mar dibawah pimpinan Lettu Marinir Phillip Pakpahan sebagai Komandan Kompi Protokol yang sehari-hari telah digembleng dan dilatih oleh Mayor Marinir Rudi Maruli.

Bagi para Prajurit Kompi Protokol Korps Marinir sendiri menjadi suatu kehormatan bisa berkontribusi dalam mensukseskan Upacara jajar kehormatan Kunjungan Menhan Republik Rakyat Tiongkok Jenderal Wei Fenghe terhadap Menhan Republik Indonesia H. Prabowo Subianto.

Selain telah sering mengikuti Upacara jajar kehormatan para delegasi lain saat mengunjungi Indonesia, Kompi Protokol Korps Marinir juga rutin tampil setiap tahun dalam Upacara 17 an yang dilaksanakan di istana Negara.

Usai berlangsungnya Upacara, Menteri Pertahanan RI H. Prabowo Subianto menunjukkan ekspresi yang sangat bangga dengan cara mengacungkan ibu jari kanan ke arah kompi protokol karena upacara dapat dilaksanakan dengan sukses dan lancar, dengan memegang prinsip ‘Berikan yang terbaik dimanapun bertugas serta malu berbuat cela’, Kompi Protokol Korps Marinir telah mengharumkan nama baik TNI AL khususnya Korps Marinir.

Pelaksanaan upacara yang juga dihadiri oleh Panglima TNI dan para Kepala Staf Angkatan yang berlangsung dengan khidmat dan tetap mengikuti prosedur Protokol Kesehatan.

🇮🇩🇮🇩🇮🇩🙏🏻🤝🙏🏻🇮🇩🇮🇩🇮🇩

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *