Konser MPC Pemuda Pancasila Kab. Muaro Jambi Peduli Anak Yatim

 302 total views

GLOBAL INVESTIGASI NEWS.COM – 20-01-2021 – Bertempat di Candi Muaro Jambi Rabu 20 Januari 2021, MPC Pemuda Panca Sila Kab. Muaro Jambi menyelenggarakan Konser amal peduli anak yatim dan Kaum Duafa. Acara ini digagas oleh Artis Ibu Kota Acak Adul dari MPN Pusat, yang melakukan Road Show keseluruh Indonesia. Acara ini tetap melaksanakan Protokol Kesehatan. Acara ini dihadiri oleh Bupati Muaro Jambi, Hj. Masnah Busro, SE, Ketua MPW PP, Adri SH,MH dan MPC PP Ma.Jambi, Aidi Hatta, S Ag dan segenap Pengurus Kecamatan dan Ranting di seluruh Kab. Muaro Jambi, anggota simpatisan dan sponsor acara. Menurut Bupati Ma.Jambi, Hj. Masnah Busro, SE. Kehadiran Pemuda Panca Sila di Kab. Muaro Jambi sangat membantu tugas-tugas belia sewaktu kunjungan kedaerah-daerah. Beliau berjanji akan menyempatkan singgah di masing2 PP Kecamatan yang daerahnua beliau kunjungi. Bupati juga akan melakukan MOU dengan MPC PP Ma. Jambi dalam rangka peningkatan UMKM dan Investasi dibawah naungan Pemuda Panca Sila. Acara ini juga dilakukan donor darah yang dilakukan oleh PMI Propinsi Jambi yang langsung datang kelokasi acara. Menurut Ketua MPW PP Adri, SH, MH, kegiatan ini membuktikan kepedulian Pemuda Panca Sila kepada masyarakat Kabupaten Muaro Jambi dan akan diperluas untuk peduli dengan sesama yang sedang mengalami bencana di seluruh wilayah NKRI. Menurut Ketua MPC PP Ma. Jambi, Aidi Hatta, S Pd, kegiatan ini akan terus dikembangkan lagi sampai ketingkat Kecamatan agar Pemuda Panca Sila dapat dirasakan oleh lebih banyak masyarakat di Kecamatan dan Desa. Pihak Sponsor juga hadir dalam acara ini, PT Afresh Indonesia diwakili oleh Direksi Bung Ronald Louis yang sudah menjadi anggota Pemuda Panca Sila. Beliau berharap Pemuda Panca Sila semakin mapan dan kerja sama ini akan terus di kembangkan kedepannya, dan “WIGO” menjadi minuman kebanggaan masyarakat Muaro Jambi. Camat , Kades Masyarakat sekitar Candi Muaro Jambi juga turut hadir dalam acara ini.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *