Musrenbang, Kelurahan Kampung Singkep Punya Empat Usulan Prioritas

 328 total views


Globalinvestigasinews.com – Tanjung Jabung Timur, Musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) tingkat Kelurahan Kampung Singkep Kecamatan Muara Sabak Barat tahun anggaran 2021, tahun perencanaan 2022 berjalan lancar, Rabu (20/1/2021).

Read More

Kegiatan dilaksanakan di aula kantor Kelurahan Kampung Singkep dengan menerapkan Protokol Kesehatan.

Dihadiri Camat Muara Sabak, Arie Julian Saputra beserta rombongan, Bhabinkamtibmas Kampung Singkep, tenaga kesehatan Kampung Singkep, Kepala Sekolah di wilayah Kampung Singkep, Tokoh Masyarakat, Pemuda dan seluruh RT serta RW Kelurahan Kampung Singkep.

Pelaksana Tugas (PLT) Lurah Kampung Singkep, Anjas Asmara usai kegiatan mengatakan, ada empat usulan yang menjadi prioritas Kelurahan Kampung Singkep. Yakni tanggul atau normalisasi parit, pembangunan jalan, dermaga atau tambatan perahu dan tower komunikasi.

“Empat skala prioritas tersebut memang menjadi kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Ia menjelaskan, terdapat 14 parit di wilayah Kelurahan Kampung Singkep dan semuanya belum memiliki tanggul serta butuh normalisasi.

Sehingga, kata Anjas Asmara apabila masuk waktu air pasang dan musim hujan, air menggenangi kebun-kebun warga bahkan mengalir sampai ke beberapa rumah.

“Tanggul dan normalisasi parit ini memang menjadi masalah di Kampung Singkep dan kita harus mendapatkan solusinya,” ujarnya.

Sementara untuk tower komunikasi, tidak bisa dipungkiri juga menjadi kebutuhan. Sebab, tambah Anjas Asmara sinyal beberapa operator seluler sering hilang di wilayahnya.

“Zaman digitalisasi saat ni komunikasi menjadi kebutuhan. Kalau menelepon kadang suara kita hilang-hilang,” aku Anjas Asmara.

Ia menjelaskan, penghasilan masyarakat Kampung Singkep mayoritas dari hasil kebun. Artinya, apapun bentuk fasilitas pendukung untuk mengeluarkan hasil kebun pasti menjadi prioritas.

“Dermaga atau tambatan perahu ini sudah jelas dibutuhkan masyarakat, untuk menunjang petani kita mengeluarkan hasil dari kebun. Dan ada juga beberapa titik jalan yang harus kita bangun atau perbaiki,” ungkapnya.

Kemudian, Ia berharap agar semua usulan yang menjadi prioritas bisa terealisasi, sesuai dengan tema giat Musrenbang Kelurahan Kampung Singkep “Bersatu Untuk Membangun”. harapnya

Biro : Hombing.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *