Woow, Cakades Pasar Semurup Nomor Urut 2 : JOHARI SOFWAN “Pernah Dilatih di Pangkalan Militer Rindam Jaya – Jayakarta”

 491 total views

KERINCI – GIN, Komando Daerah Militer Jayakarta sering disingkat Kodam Jayakarta atau Kodam Jaya merupakan Komando Kewilayahan Pertahanan yang meliputi Provinsi DKI Jakarta dan sekitarnya (Jadetabek).

Read More

Resimen Induk Kodam Jaya atau Rindam Jaya adalah suatu wadah untuk menggembleng, membentuk dan melatih prajurit untuk menghasilkan suatu angkatan bersenjata yang profesionalisme kemiliteran serta kejuangan guna menghadapi setiap ancaman baik dari dalam maupun luar negeri.

Ketika ditanya perihal tersebut JOHARI SOWAN menuturkan pada tahun 2013 sekitar 10.000 Orang pemuda dari berbagai Provinsi di Indonesia mengikuti Tes Program Sarjana Penggerak Pembangunan di Pedesaan (PSP3) Angkatan XXIII, Cuma yang Lulus sekitar 1.000 Orang saja dari 10.000 orang.

Setelah lulus kami 1.000 orang dibekali dan di Latih di Pangkalan Militer Satuan Kodam Jaya Komandan Resimen Induk Komando Daerah Militer Jayakarta. Ada 3 poin yang di latih pada waktu itu yaitu Pelatihan Mental, Pelatihan Fisik dan Pelatihan Kedisiplinan.

Sementara Pembekalan yang kami peroleh meliputi Perihal materinya antara lain tentang Arah Kebijakan Pembangunan Pedesaan, Kebijakan dan Pengembangan Ekonomi Kreatif, Kebijakan Pengembangan Desa Informasi, Relevansi Wawasan Kebangsaan Bagi Kaum Muda, Peran Pemuda dalam Pembangunan di Pedesaan, Cerita Sukses Membangun Kewirausahaan Kaum Muda, Kewirausahaan Sosial dan Tantangan serta Dinamika Kepemimpinan.

Program Sarjana Penggerak Pembangunan Pedesaan (PSP3) merupakan program Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI. Program ini diadakan sebagai upaya untuk mengakselerasi pembangunan melalui peran kepeloporan pemuda dalam berbagai aktifitas kepemudaan yang secara langsung berpengaruh terhadap dinamisasi kehidupan pemuda desa, mengembangkan potensi sumber daya kepemudaan sekaligus meningkatkan kesejahteraan.

Setelah memperoleh pembekalan dan Pelatihan di Pangkalan Militer Satuan Kodam Jaya Komandan Resimen Induk Komando Daerah Militer Jayakarta kami sebanyak 1.000 Orang di tempatkan di desa-desa di Seluruh indonesia selama 2 (dua) tahun.

Saya JOHARI SOFWAN di tempatkan di Provinsi Riau.

Selama ditempatkan di desa, tugas kami adalah mengorganisir, menggerakkan dan mendampingi masyarakat dalam berbagai aksi program di bidang keuangan mikro, kebangsaan dan teknologi informatika.

Tim Ginewstv Kerinci

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *