Dandim 1613/SB Buka RAT Primer Koperasi Kartika Sumba Barat Tutup Buku 2020

 205 total views

Dandim 1613/SB Buka RAT Primer Koperasi Kartika Sumba Barat Tutup Buku 2020

Read More

Sumba Barat NTT,GlobalInvetigasinews.Com-Primer Koperasi (Primkop) Kartika Kodim 1613/Sumba Barat menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tutup Buku tahun 2020 yang dibuka secara resmi oleh Pembina Primkop Dandim 1613/Sumba Barat Letkol Czi Irawan Agung Wibowo,ST,M.Tr(Han)  bertempat di Aula Terbuka Kodim 1613/Sumba Barat, Jln. Gajah Mada Kelurahan Maliti Kecamatan Waikabubak Kabupaten Sumba Barat. Kamis (01/04/2021).

Kegiatan tersebut mengangkat Tema, “Optimalkan SHU Demi Kesejahteraan anggota Inkop Kartika”, dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19.

Hadir dalam rapat tersebut Dandim 1613/Sumba Barat Letkol Czi Irawan Agung Wibowo, ST,M.Tr(Han), Pabung 1613/Sumba Barat Mayor Caj Mulyono, Kepala Dinas Koperasi Kabupaten Sumba Barat Ibu Dra. Eka Purwaningsih, Ketua Dekopinda Kabupaten Sumba Barat Bapak Riswan Ishak, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XVIII Kodim 1613/Sumba Barat dan pengurus, Ketua Primer Koperasi (Primkop) Kartika Kodim 1613/Sumba Barat Kapten Inf Nurhadi bersama Prajurit dan PNS Kodim 1613/Sumba Barat selaku anggota Primer Koperasi (Primkop) Kartika Kodim 1613/Sumba Barat.

Dalam sambutannya Komandan Kodim 1613/Sumba Barat mengatakan bahwa keberhasilan Primkop Kartika Kodim 1613/Sumba Barat tak terlepas dari peran seluruh anggota dan kinerja serta kerja keras para pengurus yang telah bekerja dengan jujur dan maksimal, serta mampu meningkatkan kesejahteraan anggota dalam hal ini prajurit dan PNS TNI yang ada di lingkungan Kodim 1613/Sumba Barat.

“Kehadiran Primkop Kartika Kodim 1613/Sumba Barat tentunya menjadi motor penggerak dengan mengambil peran penting yaitu bagaimana upaya meningkatkan kesejahteraan anggotanya. Keberhasilan sebuah koperasi tentunya dapat dilihat dari sisi sejauh mana perubahan tingkat kehidupan anggotanya,” ujar Dandim.

Sementara itu Kepala Disperindag Kabupaten Sumba Barat saat memberikan sambutan mengatakan, ucapan terima kasih karena Primer Koperasi Kartika Kodim 1613/Sumba Barat telah menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) hari ini.

Dia juga berharap dengan di selenggarakannya RAT ini semua rencana kerja dan rencana anggaran dan semua hasil keputusan RAT ini dapat memenuhi pelaksanaan kerja dan rencana anggaran yang hasilnya dapat bermanfaat bagi anggota beserta keluarga,”Harapnya.
M/G

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *