Demi Silaturahmi, Paskibra SMAN 9 Maros “BUBAR” di Mushalla

 284 total views

Demi Silaturahmi, Paskibra SMAN 9 Maros ‘BUBAR’ di Mushallah

Read More

Maros Https:/globalinvestigasinewscom Ramadhan merupakan bulan yang di dalamnya penuh dengan momentum untuk melaksanakan ritual ibadah. Hal yang sama dilakukan oleh Paskibra Korps Pasnine SMAN 9 Maros yang melakukan silaturahmi dengan Buka Bareng (BuBar) di Mushallah As Saadah SMAN 9 Maros (Sabtu, 1/5/2021)

Kegiatan yang di kemas secara sederhana tersebut turut dihadiri Plt Kepala UPT SMAN 9 Maros, Adnan Adam M. Pd, Wakasek Kesiswaan, Jahida SE Ak, pendamping Paskibra Alwin S. Pd serta beberapa guru lainnya. Beberapa Ketua ketua Eskul juga hadir dalam menyemarakkan silaturahmi tersebut.

Menurut ketua panitia sekaligus ketua Paskibra, Haerul, jika kegiatan ini dilakukan sebagai ritual tahunan untuk mempererat silaturahmi antar sesama eskul sekaligus menghimpun kembali para alumni alumni Pasnine.

Dalam sambutannya, Adnan Adam berharap agar komunikasi diantara para eskul dan alumni khususnya alumni korps Pasnine selalu dijaga dan tetap dalam bingkai persaudaraan. SMAN 9 Maros telah berdiri lebih dari satu dekade dan telah melahirkan banyak alumnus yang telah sukses dalam kariernya. “Saya harapkan alumni kembali ke sekolah menjadi bagian dari pembangunan fisik dan mental untuk kemajuan sekolah tercinta” Ungkapnya.

Kemeriahan acara semakin lengkap dengan ceramah yang dibawakan oleh ustadz Suhardi M. Natsir yang disampaikan dengan lebih lugas dan humanis sehingga peserta ‘Bubar’ semakin bersemangat menunggu waktu berbuka puasa.

Semoga Momentum Ramadhan ini menjadi langkah awal yang baik untuk mempersiapkan pembelajaran tatap muka di sekolah tahun ajaran yang akan datang. Harapannya, segala fasilitas sarana pendukung sudah terpenuhi sehingga siswa dapat belajar dengan tenang dan nyaman serta terjaga dari penyebaran virus corona.
ZAINAL wartawan globalinvestigasinewscom Kabupaten Maros provinsi Sulawesi Selatan

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *