Bupati Pati Bersama Forkopimda Pantau Pengamanan Malam Takbir Idul Fitri di Desa Karaban

 321 total views

Bupati Pati Bersama Forkopimda Pantau Pengamanan Malam Takbir Idul Fitri di Desa Karaban

Read More

Pati, Jateng.
Di penghujung bulan suci Ramadhan, Bupati Pati H. Haryanto bersama Forkopimda berkeliling memantau situasi dan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pada malam takbir menjelang hari raya Idul Fitri 1442 H/ 2021 M, di Desa Karaban, Kecamatan Gabus, Kabupaten Pati, Provinsi Jawa Tengah, Rabu (12/05/2021) malam, sekitar pukul 21.30 WIB.

Bupati Haryanto ingin memastikan malam takbir, menjelang Idul Fitri di Kabupaten Pati dapat berlangsung dengan tertib, aman dan khidmat dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan serta aturan yang telah ditetapkan.

Orang nomor satu di Kabupaten Pati ini menjelaskan, demi kebaikan bersama dan menghindari penyebaran Virus Corona/ Covid-19 maka perayaan takbir keliling ditiadakan.

“Ini kan hari raya Idul Fitri kita sambut dengan senang dan gembira, jadi jangan sampai nanti justru menambah persoalan. Kita semua kepengen Covid-19 ini cepat berlalu dan kita dapat bekerja dengan aman, lancar dan tidak ada masalah,” jelasnya.

Lebih lanjut Bupati Haryanto juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk melaksanakan takbir cukup di masjid atau mushola saja, guna menghindari kerumunan dan memutus mata rantai penyebaran covid-19.

“Bagi yang tidak berkepentingan silakan pulang saja. Sementara yang kepengen takbir silakan di mushola ini, bersama dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri,” ungkap Bupati Haryanto.

Bupati Pati Haryanto saat berkeliling memantau situasi dan kondisi malam takbir di Desa Karaban, Kecamatan Gabus didampingi Kapolres Pati AKBP Arie Prasetya Syafaat, S.IK beserta Dandim 0718 Pati Letkol Czi Adi Ilham Zamani.

(Ari)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *