Resmi Dibuka DIKLATSAR Ke-4 Brigade 83 BAIN HAM RI di Malino

 411 total views

GOWA – Markas Besar BRIGADE 83 Badan Advokasi Investigasi Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (BAIN HAM RI) menggelar Pendidikan dan Latihan Dasar 4 (DIKLATSAR 4) di Wisata Malino Kecamatan Tinggimoncong Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan, pada 06-07 Agustus 2022.

Read More

Diklatsar 4 Markas Besar BRIGADE 83 BAIN HAM RI di Buka langsung oleh Sekretaris Jenderal DPP BAIN HAM RI, Suhardiman, SH.,L.LM didampingi Panglima MABES BRIGADE 83 dan MADA BRIGADE 83 BAIN HAM RI Sulawesi Selatan sekaligus membawakan materi terkait keorganisasian dan tupoksi BRIGADE 83 BAIN HAM RI dimana alumninya mendapat gelar praktisi hukum.

Peserta DIKLATSAR 4 mendapatkan materi kelas dan materi praktek terkait proses hukum baik pidana maupun perdata yang menjadi bekal nantinya dalam pendampingan hukum bagi masyarakat yang membutuhkan keadilan,” Ungkap Suhardiman.

Peserta DIKLATSAR 4 ini dihadiri sebanyak 70 Peserta KETUA BAIN HAM RI WAJO Mengikutkan Anggota nya 21 orang.

Peserta terdiri dari beberapa Daerah seperti DPD BAIN HAM RI Kabupaten Gowa, Takalar, Jeneponto, Bone, Wajo, Bantaeng, Bulukmba dan beberapa dari anggota Markas Besar BRIGADE 83 BAIN HAM RI.

Sudah menjadi komitmen bersama dalam hal menerima anggota yang akan bergabung di BRIGADE 83 BAIN HAM RI wajib hukumnya anggota mengikuti DIKLATSAR dan berhak menerima Sertifikat serta mengunakan kartu tanda anggota BRIGADE 83 BAIN HAM RI.

BRIGADE 83 BAIN HAM RI adalah Sayap dari BAIN HAM RI juga dapat mendampingi masyarakat yang membutuhkan pendampingan hukum di bantu Advokat/Pengacara dari Pusat Bantuan Hukum BAIN HAM RI, LAW Firm DR.Muhammad Nur, SH.,MH & Associates serta beberapa lembaga atau organisasi lainnya yang bermitra dengan BAIN HAM RI.

Untuk bekal pendampingan anggota BRIGADE 83 BAIN HAM RI di bekali Kartu tanda anggota dan Surat tugas dan teknis pendampingan akan di koordinasikan dengan BAIN HAM RI sebagai induk organisasi, praktisi hukum ini akan di dampingi oleh advokat sebagai penanggung jawab.

Turut hadir dalam kegiatan Diklatsar ke-4 ini, Ketua DPW BAIN HAM RI Sulawesi Selatan, Sahabuddin Rauf, SH.,MH, Ketua DPD Gowa baru Arifuddin Zambeta, Ketua DPD Jeneponto Saripuddin Dg.Sitaba, SH, Ketua DPD Bantaeng Sarifuddin, Ketua DPD Bulukumba Andi Nurdin, SH, Ketua DPD Wajo Andi Ariel, SH, dan Ketua DPD Bone Agus Mulyadi

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *