“AKTIVITAS PETI DISEKITARAN DESA TAMBANG BARU BERALIH OPERASI MENJADI MALAM HARI MENJELANG PAGI ?!”

 233 total views

Merangin Global Investigasi News. Penertiban dan penindakan aktivitas PETI Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Wilayah Hukum Polres Merangin patut diacungi jempol karena sudah banyak aktivitas PETI yang ditertibkan dan ditindak, seperti yang berada di Desa Tambang baru Kecamatan Tabir Lintas beberapa waktu yang lalu.

Read More

Namun Berdasarkan pantauan Media Cetak & Online Global Investigasi News, Sabtu 11 / 3 / 2023 dilapangan terlihat ada 1 set mesin Dompeng yang tidak sedang beraktivitas di pinggir jalan perusahaan Biji Besi tidak beberapa jauh dari portal masuk.

Berdasarkan keterangan dari seseorang yang tidak mau nama disebutkan bahwa peralatan mesin Dompeng tersebut diduga milik berinisial J. Dan berdasarkan keterangan bahwa untuk menghindari razia dari APH Jajaran Polres Merangin maka disiang hari tidak beraktivitas, namun Dompeng tersebut diduga beraktivitas pada dini hari menjelang pagi.

Melihat dari cara kerja mereka sungguh sangat lihai dalam mengelabui Aparat Penegak Hukum ( APH ). Mungkinkah ada orang kuat ? Dibelakang aktivitas PETI tersebut sehingga dengan bebas beraktivitas.

Untuk itu kepada Aparat Penegak Hukum ( APH ) untuk dapat menindak tegas para pelaku PETI, karena telah merusak lingkungan dan agar tidak ada kesan tebang pilih dalam penindakan pemberantasan PETI. ** (Bersambung)
(Tim M)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *