96 total views
Jambi-GlobalInvestigasinews.com 2023/11/08
Seorang pelajar SMA Negeri 2 di Kabupaten Tanjab Timur meninggal dunia usai mengalami insiden Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas), Rabu 8 November 2023, pagi, sekira pukul 07.30 wib
Insiden ini terjadi di jalan lintas Sabak Timur-Rantau Rasau, tepatnya di depan SMAN 2 Tanjab Timur, Kecamatan Muara Sabak Timur. Adapun Kendaraan yang bertabrakan roda dua Honda CBR 150R warna putih tanpa Nomor Polisi dengan roda dua Honda Spasy warna hitam Nomor Polisi BH 4185 TU, seluruhnya pelajar SMA Negeri 2 Tanjung Jabung Timur.
Menurut keterangan Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan Melalui Kasat Lantas Iptu Agung Prasetyo dentitas Pengendara Sepeda motor Honda CBR 150R warna putih tanpa nomor polisi dikendarai oleh
Syukur Ardian (17) pelajar, Jl.Lambur I RT.07 RW.01 Dusun Lambur Kelurahan Lambur I Kecamatan Muara Sabak Timur Kabupaten Tanjung Jabung Timur,
Mengalami luka di bagian kepala, pendarahan di Mulut, dan tidak sadarkan diri. Sedangkan rekan yang di bonceng bernama
Julie Riski Anugrah,(16) pelajar warga Jl.Lambur I RT.04 RW.00 Dusun Sumberejo Kelurahan Lambur I Kecamatan Muara Sabak Timur. Mengalami luka lecet di bagian tangan sebelah kanan
Sedangkan pelajar pengendara Honda Spasy warna hitam No.Pol BH 4185 TU Sonata Angelika, (15) warga Jl.Melati RT.03 RW.02 Kelurahan Muara Sabak Ilir Kecamatan Muara Sabak Timur Meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan di Puskesmas Sabak Timur.
Sedangkan rekan yang di bonceng atas nama Masna (17) Pelajar, warga Lambur I RT.07 RW.01 Dusun Lambur Kelurahan lambur I Kecamatan Muara Sabak Timur. Mengalami luka robek di bagian kening dan memar di bagian mata sebelah kanan
Kasat lantas Polres Tanjab Timur Iptu Agung Prasetyo mengatakan Kejadian diawali dengan pengendara Roda dua Honda Spasy dari arah Sabak Timur ke Rantau Rasau hendak berbelok masuk ke dalam sekolah (SMAN 2 Kab. Tanjab Timur), dari arah yang berlawanan melaju dengan kecepatan tinggi pengendara Roda dua Honda CBR yang dikendarai Syukur Ardian langsung menabrak Roda Yang di kendarai Sonata Angelika.
Akibat tabrakan tersebut
kedua pengendara terjatuh ke aspal, sedangkan penumpang roda dua Honda Spasy terpental masuk ke dalam parit dan sebelum tabrakan terjadi, sedangkan penumpang sepeda motor Honda CBR sempat meloncat dari motornya sehingga terjatuh ke aspal.
Dari keempat pelajar SMA Negeri 2 yang terlibat laka lantas tersebut langsung dibawa ke Puskesmas Sabak Timur untuk diberi perawatan.
Saat ini personil Sat lantas polres Tanjab Timur telah melakukan olah TKP, sedang kendaraan sudah di amankan di mako Polres Tanjab Timur, dari kejadian tersebut Satlantas polres Tanjab Timur sedang meminta keterangan Saksi, dan yang mengalami luka sudah mendapatkan perawatan di RSUD Nurdin Hamzah Kelurahan parit Culun I kabupaten Tanjab Timur.(T11k).