Jelang Buka Babinsa Cegat Warga Bagi Takjil Dan Masker

Loading

Jelang Buka Babinsa Cegat Warga Bagi Takjil Dan Masker

Read More

BOYOLALI. Dalam rangka memperingati HUT Korem 074/Warastratama yang bertema “Dengan Semangat Warastratama Kita Lawan Covid-19 Pasti Bisa Menuju Indonesia Sehat” , Kodim 0724/Boyolali dan jajarannya terus berupaya menekan penyebaran virus Corona yang ada di Kabupaten Boyolali dengan melakukan berbagai kegiatan maupun himbauan kepada masyarakat di tengah Pandemi Covid-19.
Seperti halnya yang dilakukan oleh para Babinsa Koramil 14 Klego Kodim 0724/Boyolali yang terus berupaya mensosialisasikan pentingnya melakukan pencegahan. Salah satunya dengan membagikan masker gratis bagi pengendara yang tidak mengenakan masker yang melewati pertigaan jalan Pasar Klego jelang buka puasa. Minggu sore (26/04).

Saat ditemui, Batituud Koramil 14/Klego Kodim 0724/Boyolali Peltu Handono mengatakan selain membagikan takjil dan masker gratis juga meminta warga tetap menjalankan aturan pemerintah saat ini, terutama selalu memakai masker dan social distancing agar tidak berkerumun saat
“Yang jelas masyarakat harus paham dan memahami protokol kesehatan guna menekan penyebaran covid-19 .jika keluar rumah pakai masker, jangan berkerumun jaga jarak aman. Mudah-mudahan masyarakat dapat memahami situasi yang sedang terjadi agar tidak banyak melakukan aktifitas diluar sekalipun di Bulan Ramadhan”. Ungkap Peltu Handono.

Danramil 14/Klego Kapten Inf Budianto mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan anggotanya ini juga serentak dilaksanakan oleh Koramil lain di jajaran Kodim 0724/Boyolali, semoga apa yang dilaksanakan ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat di tengah pandemi virus corona.
Ditengah pandemi Covid-19 sekarang ini pemerintah menghimbau kepada masyarakat untuk memakai masker saat keluar rumah atau melakukan aktivitas sehari-hari. Hal ini bertujuan untuk menjaga kesehatan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 .

Kegiatan yang dilaksanakan tersebut merupakan wujud kepedulian kita TNI dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid -19), diharapkan dengan kepedulian masyarakat untuk serentak menggunakan masker dapat menekan penyebaran virus corona.

(Agus Kemplu)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *