Sertu Afrial Santoso Bersama Tiga Pilar Patroli Cek Kesiapan Posko Relawan Covid-19 RW/10 Kel. Sidomulyo Timur

Loading

Sertu Afrial Santoso Bersama Tiga Pilar Patroli Cek Kesiapan Posko Relawan Covid-19 RW/10 Kel.Sidomulyo Timur

Read More

Pekanbaru,Global Investigasi News.Com, Bulan Suci Ramadhan 1441 H telah tibah,tapi tahun ini ada yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena kita sedang dilanda virus corona bahkan Kota Pekanbaru sedang melaksanakan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar),untuk itu Babinsa Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pekanbaru bersama Lurah Edward Brata Putra,S.IP, Bhabinkamtibmas Aipda Darjo Kenedi,
Babinsa AU Serka Atwiyanto berkeliling kampung untuk meninjau Posko Relawan Covid-19 yang ada di setiap RW dan sekaligus memberikan himbauan kepada warga Binaan tentang PSBB.

Kali ini Tiga Pilar Senin (27/4/2020) pukul 00.45 dini hari mendatangi Posko Siaga Covid-19 yang berada di Jl.Rawa Indah RW/10 Kel.Sidomulyo Timur karena diwilayah ini termasuk jalur Kuning karena pernah ada warga yang Positip tapi Alhamdulillah udah sembuh dan hasil nya sudah Negatif,hal ini agar tidak terulang kembali.

Sesampainya diposko Tiga pilar yang disambut Ketua RW/10 Zamri dan para Ketua RT,Tokoh masyarakat, Pemuda dan Petugas ronda yang sedang melaksanakan tugas di Posko dan dilanjutkan berdiskusi serta memberikan himbauan tentang bahaya Covid-19 dan tentang PSBB yang sekarang diberlakukan oleh Pemerintah Kota Pekanbaru.

Sertu Afrial Santoso selaku Babinsa mengatakan bulan ini bulan Suci Ramadhan bulan penuh berkah untuk itu saya selaku Babinsa jika ada kata atau perbuatan yang salah baik yang disengaja atau tidak mohon dimaafkan dan kepada warga untuk tetap waspada dan tidak panik dalam menghadapi Covid-19 ini dan warga harus tetap ikuti himbauan Pemerintah,tegasnya,

Dia juga mengungkapkan apalagi sekarang lagi PSBB yang mengharuskan untuk tidak usah keluar rumah jika tidak penting,tetap memakai masker,rajin cuci tangan dengan sabun,tetap jaga jarak, apalagi sekarang sudah memasuki bulan Suci Ramadhan,Tetap laksanakan ibadah puasa dengan khusuk bersama keluarga dan laksanakan sholat dirumah serta tidak perlu mudik,

“Semua ini harus dipatuhi demi untuk Keselamatan dan Kebaikan kita bersama.Bulan ini penuh berkah semoga virus corona cepat berlalu,”ungkapnya. (Saipul Lubis) 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *