Humbang Hasundutan Juara III Turnamen Sepakbola Antar Pemda Kabupaten/Kota Se-Sumut

Loading

Tim kesebelasan Kabupaten Humbang Hasundutan meraih juara III pada pertandingan turnamen sepakbola Korpri antar Pemda Kabupaten/Kota Se-Sumut. Demikian informasi diterima dari Kadis Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Humbahas Jakkon H Marbun, S.E, Senin (30/9).

Read More

Jakkon H Marbun menjelaskan, tim kesebelasan Kabupaten Humbang Hasundutan harus puas dan senang dengan perolehan juara III setelah pada pertandingan normal 2×30 imbang 1-1 berhadapan dengan tim kesebelasan Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai.

Dimana pertandingan tidak ada perpanjangan waktu dan dilanjutkan dengan adu finalti dengan skor 4-5. Pertandingan persahabatan ini merebut Piala Penasehat Korpri Kota Medan akhirnya dimenangkan tim kesebelasan Pemkab Serdang Bedagai. Dengan raihan itu, kesebelasan Humbang Hasundutan menerima uang pembinaan dan medali.

Pertandingan semifinal dan final itu berlangsung di Stadion Mini USU (Universitas Sumatera Utara), Senin (30/9). Tampil sebagai juara I dikuasai Tim Korpri Pemerintah Kabupaten Langkat dan juara II diraih Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai.

Sekda Chiristison Rudianto Marbun M.Pd selaku Ketua Kopri Pemerintah Kabupaten Humbahas sangat mengapresiasi perjuangan tim semoga kedepan dapat di tingkatkan dan tetap menjalin kerjasama serta silaturahmi bagi seluruh Kopri di wilayah Sumatera Utara.

“Pencapaian yang kita raih, sudah luar biasa, mengingat persiapan yang sangat singkat. Mari tetap berjuang, jalin kekompakan dan kerjasama dan sportifitas” ucap Chiristison Marbun.

Pemain tim kesebelasan dari Humbang Hasundutan, Jakkon H Marbun (Striker) , De Zon Franatha (Striker), Ferry J Sitorus (Striker), Barita Manullang ( Stiker), Hemat A Sitanggang (Striker), Rumata Panjaitan (Striker), Reymon Nababan (Striker), Fernandus Sianipar (Striker), Erik Tobing (Striker), Roland V Marbun (Gelandang Kiri), Saul H.T. Hutabarat (Gelandang Kanan), Boy Orlando Sirait (Gelandang Tengah), Dimpu Dolok Marbun (Gelandang Tengah), Nestor Simanjuntak (Gelandang Tengah), Lorensius Lumbanbatu ( Gelandang Serang), Syukur B Marbun (Gelandang Bertahan), Kristian Ray Sihombing (Gelandang Bertahan), Ober Munthe (Gelandang Bertahan), Ronni Silalahi (Bek Kiri), Nikolas Sihombing (Bek Tengah), Tyento Samosir (Bek Tengah), Horas Aritonang (Bek Tengah), Ronald Siregar (Bek Kanan), Rikky Aritonang (Penjaga Gawang) dan Julianto Tamba (Penjaga Gawang).

Dengan Official, Chiristison Rudianto Marbun (Penasehat), Tua Marsatti Marbun (Manager), Marusaha Manullang (Asisten Manager), Eliapzan Sihotang (Pelatih) dan Cingka Simamora (Asisten Pelatih).

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *