Kembangkan Aliansi “AWAS” di Jawa Timur, Ketua Umum Serahkan SK Kepengurusan Kabupaten dan Kota Blitar

 289 total views

GlobalInvestigasiNews-Blitar
AWAS (Aliansi Wartawan Se-Jawa Timur) merupakan wadah berkumpulnya wartawan media online dan cetak yang dibangun atas kesamaan visi dan misi.
Demi meningkatkan profesionalitas dan kesejahteraan insan jurnalis di Indonesia, khususnya untuk jurnalis di Jawa Timur.

Read More

Terkait dengan hal itu, Ketua Umum AWAS Noer Khalifah menyerahkan surat keputusan pengurus untuk Kabupaten dan Kota Blitar setelah terbentuknya kepengurusan beberapa waktu lalu.Bertempat di kantor sekretariat AWAS, Jalan Bunga ,Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, jum’at (10/6/2022).

Kesempatan itu dihadiri oleh, ketua umum AWAS, beserta pengurus pusat serta kepala divisi, serta kalangan jurnalis senior di Jawa Timur. Untuk jabatan pengurus Kabupaten dan Kota Blitar, masa bakti 2022 – 2025

  1. Ketua dijabat oleh Edi Purwoko
  2. Sekretaris dijabat oleh Joko Prasetyo
  3. Bendahara dijabat oleh Sudarto

Sebelumnya, Noer Khalifah dalam sambutannya menyampaikan selamat atas terbentuknya kepengurusan AWAS Kabupaten dan Kota Blitar. Ia melanjutkan aliansi AWAS merupakan wadah kebersamaan, saling mengisi dan sinergi dengan semua pihak.

“Saya ucapkan selamat bertugas untuk para pengurus Kabupaten dan Kota Blitar, dan jalankan tugas dengan baik sesuai dengan AD/ART serta sinergi ini untuk mendukung tumbuhnya ekonomi kreatif dan UMKM dan tempat-tempat wisata di wilayahnya.Ini, perlu dilakukan disela kesibukan di jobdesknya masing-masing,”ucap Noer Khalifah yang akrab disapa Bang Noer.

Lanjut Bang Noer, wartawan adalah profesi yang termasuk rentan, yang menurutnya perlu mendapatkan perlindungan yakni jaminan kesehatan, ketenaga kerjaan, dan hari tua. Di samping itu harus mengikuti ketentuan pemerintah dan aturan dewan pers.

Selanjutnya, Edi Purwoko selaku Ketua Pengurus AWAS Kabupaten dan Kota Blitar juga menyatakan, berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan dan siap untuk memenuhi tugas dan tanggung jawab sesuai dengan AD/ART aliansi.

“Saya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan rekan jurnalis di Blitar Raya dan khususnya kepada ketua umum AWAS serta jajaran. Dan dalam menjalankan tugas serta menjaga kepercayaan yang diberikan, siap melaksanakan sesuai dengan rel aliansi,”tuturnya.

Selaras dengan Bang Noer, Edi juga menjelaskan bahwa sinergi antara insan jurnalis dengan stakeholder adalah sangat penting,”Karena jurnalis adalah pengemban marwah UUD’45, untuk memberikan dukungan terhadap program pemerintah dan juga sebagai kontrol sosial,”terang Edi.

Edi juga berharap dengan sudah terbentuknya kepengurusan serta sudah diberikan surat keputusan kedepannya ada salah satu wadah sebagai jembatan antara stakeholder serta semua rekan jurnalis, khususnya di Kabupaten dan Kota Blitar.

“Semoga kedepannya aliansi AWAS bisa menjadi salah satu upaya untuk menjembatani antara stakeholder dengan rekan jurnalis di Kabupaten dan Kota Blitar khususnya,”harap Edi.(dar)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *