PKD Dampingi PPDP meriksa Daftar Pemilih Model A-KWK “Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Toba Tahun 2020”

 747 total views

PKD Dampingi PPDP meriksa Daftar Pemilih Model A-KWK “Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Toba Tahun 2020”.

Read More

Jajaran Pengawas Kelurahan Desa (PKD) Kecamatan Laguboti terus aktif dalam mendukung mensukseskan Pilkada Kabupaten Toba Tahun 2020, seperti yang dilakukan PKD Desa Simatibung, Lintong S Hutahaean Pengawasan Audit mendampingi PPDP saat melakukan Pencocokan dan Penelitian (Coklit), di Desa Simatibung, Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba, Senin, 3 Agustus 2020.

Kegiatan mendampingi yang dilakukan oleh PKD, Lintong S Hutahaean (Bule) kepada PPDP Desa mulai tanggal 15 Juli sampai hari ini, bertujuan untuk memperlancar dalam pengawasan penyusunan daftar pemilih hasil pemutakhiran oleh PPDP dengan dasar sinkornisasi dan cermat tanpa ada warga yang hak pilihnya hilang berdasarkan peraturan KPU dan Bawaslu.
“Agar semua warga di Desa Simatibung, yang berhak memilih dapat menerima haknya dan memberikan hak suaranya” ujarnya untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati.

Dalam masa pandemi covid-19 ini, PKD dan PPDP tetap melaksanakan kegiatan ini sesuai protokol kesehatan mengikuti peraturan yang dicanangkan pemerintah untuk mencegah penyebaran virus corona dalam melindungi diri seperti hal, memakai masker, face shield, sarung tangan saat mengambangi setiap rumah warga dan juga selalu physical distancing, rajin cuci tangan dengan menggunakan hand sanitizer.
“Semoga pesta demokrasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Toba Tahun 2020 ini berjalan lancar, aman dan damai, pinta Bule yang juga Sekjen PKNSI, Dewan Guru di Perguruan Kungfu Naga Sakti Indonesia. (AMS)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *