Andalkan Dana Swadaya Masyarakat, KRL Buana DC-52 Raih Predikat The Best Tingkat Pratama di Event Penganugerahan Piala Bupati Bogor BKGC 2021

 262 total views

GIN – Bogor (17/12/1221)
Kampung Ramah Lingkungan (KRL) Buana Dc 52 Desa Cimande meraih predikat terbaik atau The Best KRL tingkat Pratama (Pemula) dalam event penganugerahan Piala Bupati Ade Yasin Award Bogor Kabupatenku Green and Clean (BKGC) tahun 2021 Pagi Tadi, Jum’at, (17/12/21),

Read More

Event yang digelar di Gedung Tegar Beriman Pemda kabupaten Bogor tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Bogor Hj.Ade Yasin yang didampingi oleh sejumlah pejabat teras kabupaten Bogor, dihadiri oleh 140an perwakilan dari Kampung Ramah lingkungan se-Kabupaten Bogor, ajang bagi Kelompok Peduli Lingkungan dibagi menjadi beberapa Kelasan tingkat diantaranya Tingkat Pratama (Pemula), Tingkat Madya (Menengah) dan Tingkat Jawara serta beberapa kategori Kelompok Kerja di badan Organisasi Kampung ramah lingkungan, selain itu Penganugerahan Sekolah Adiwiyata bagi sekolah terbaik juga dilakukan Disana,

M.Diki Haryadi Wakil ketua KRL Buana Dc 52 saat ditemui selepas acara mengatakan,
“Alhamdulillah Setahun masyarakat bergelut dengan Urusan Lingkungan di wilayah, kini diganjar dengan meraih predikat The Best Tingkat Pratama, walau masih harus banyak perbaiakan di beberapa sektor kelompok kerja, namun award ini wajib kami syukuri,” Katanya,

“Terima kasih kami haturkan kepada Pemerintah kecamatan Caringin serta Satgas Kecamatan Caringin yang telah membimbing serta mensuport kegiatan kami selama ini, tentu tahun depan Kami berharap KRL Buana Dc 52 bisa naik ke kelas Madya atau menengah, Tentu semua itu tidak instan, perlu dukungan dari semua stakeholder yang ada di wilayah,” Pungkas M.Diki Haryadi,

KRL Buana Dc 52 Desa Cimande menjadi wakil satu satunya di Kecamatan Caringin, dalam setiap kegiatannya para penggiat lingkungan di Wilayah kampung Nangoh rt05/02 Desa Cimande tersebut masih mengandalkan dana swadaya masyarakat, para pengurus berharap adanya sinergitas dengan pemerintah Baik itu Pemdes maupun pemerintah diatasnya, agar program kerja yang sudah di rancang dapat berjalan dengan lancar,

( Septian Candra )

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *