TIGA DELEGASI MAHASISWA TERBAIK ASAL UNIVERSITAS SULAWESI BARAT, MENGIKUTI DEBAT KONSTITUSI DI UNIVERSITAS HASANUDDIN

 141 total views

Unsulbar News, Majene. Tiga Mahasiswa Terbaik Prodi Hukum Mewakili Unsulbar Mengikuti Lomba Debat Konstitusi Dalam Rangka Gebyar Konstitusi Ke-VII UNHAS Di Universitas Hasanuddin Makassar, (11/3/2023).

Read More

Ketiga putra-putri terbaik Universitas Sulawesi Barat Zulkifli Hajar(20), Husnul Khotima(20) dan Nurasya(21) adalah Delegasi Mahasiswa Universitas Sulawesi Barat untuk mengikuti lomba debat konstitusi dalam rangka gebyar konstitusi ke tuju di Universitas Hasanuddin Makassar pada tanggal 17-19 Maret 2023 mendatang.

Melalui Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Debat dan Kajian Hukum (LDKH) Universitas Sulawesi Barat, mereka dikirim sebagai perwakilan Unsulbar untuk membawa nama harum, baik universitas maupun nama Provinsi Sulawesi Barat sendiri. Satu-satunya Universitas Sulawesi barat yang ada di wilayah Sulawesi Barat yang akan tampil dan mewakili provinsi di ajang lomba debat kontitusi di Gebyar konstitusi ke-VII di UNHAS.

Dalam tahap persiapan mereka tetap konsultasi dengan Dosen Hukum Unsulbar Muchtadin Al Attas S.H M.H dan Alumni sekaligus Pembimbingnya Hendi Purnomo S.H untuk mendapat bimbingan dan pengarahan. Bimbingan tersebut sangat membantu untuk menyusun argumentasi yang tidak hanya berisi namun komprehensif. Adanya tim riset juga mendukung penyusunan argumentasi, brainstorming, dan fiksasi setiap sebelum bertanding.

Tidak muda bagi mereka, mental, pikiran dan tenaga harus iya persiapkan. Ada 15 universitas terbaik di Indonesia yang akan berlaga di kegiatan lomba debat konstitusi pada gebyar konstitusi ke VII di Universitas Hasanuddin mendatang.

“Kami harus terus latihan saat sesudah kuliah dan selalu mempersiapkan mental sebaik mungkin. Karena kami akan menghadapi 15 Universitas terbaik se-Indonesia. Ada beberapa universita yang kami rasa memiliki delegasi yang kuat dan memiliki kecerdasan yang luar biasa seperti UI, UGM, Universitas Sam Ratulangi dan Universitas Udayana Bali, kami harus mampu menyainginya dan harus kami kalahkan”. Tutur semangat sala satu delegasi Unsulbar Husnul Khotima(20)(10/3/2023).

Namun dibalik semangat latihan dan antusias mempersiapkan segala pikiran dan mental, ke tiga delegasi tersebut sangat menyayangkan pihak Universitas sulawesi barat. Setidaknya kampus dapat mendukung baik berupa dukungan moril maupun materil.

“Delegasi ini adalah orang terbaik se-Universitas Sulawesi Barat. Ketiganya mampu mengalahkan mahasiswa di fakultas-fakultas lain dalam ajang lomba Debat Ilmia antar fakultas tingkat Unsulbar. Seharusnya kampus bergerak memberikan apresiasi dan dukungan.
Ujar Pembimbing Hendi Purnomo S.H (10/3/2023).

Wartawan Mamasa : Alber

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *