Ketua TP – PKK Kab. Tanjab Timur Resmikan Saung Padi Kito di Pasir Putih Kelurahan Teluk Dawan

Loading

Jambi-Globalinvestigasinews.com 2024/01/12
Ketua TP PKK Kabupaten Tanjab Timur HJ Wirdayanti Romi meresmikan sekaligus menandatangani prasasti, pertanda Saung Padi Kito di  resmikan. Saung Padi Kito berada di Pasir Putih Kelurahan Teluk Dawan Kecamatan Muara Sabak Barat Kabupaten Tanjab Timur

Read More

Peresmian Saung Padi Kito dihadiri Kadis Parbudpora Zekky Zulkarnaen, Kapolsek Sabak Barat Ipda Syafriwal, Camat Sabak Barat Irwanudin, para lurah sekecamatan Muara Sabak Barat, tokoh masyarakat, perusahaan yang ada di Sekitar Kelurahan Teluk Dawan, serta Karang Taruna
Dan masyarakat pasir putih.

Peresmian Saung Padi Kito ini mengangkat tema “Mari Kita Lestarikan Distinasi
Wisata Alam Di Pasir Putih”

Dalam Sambutannya Ketua TP-PKK Hj Wirdayanti Romi mengapresiasi kepada Lurah Teluk Dawan Wahyu Setiawan
atas ide dan gagasannya untuk membangun Saung Padi Kito di kelurahan Teluk Dawan.

“Karena ini bagian dari Inovasi dari masyarakat beserta Lurah Wahyu Setiawan, oleh karen itu jangan kendor untuk selalu berkreativitas menghasilkan ide-ide baru untuk kemajuan Kabupaten Tanjab Timur, disamping itu juga untuk meningkatkan potensi UMKM dan Ekonomi Kreatif yang ada di lingkungan pasir putih ini”ucapnya.

“Mudah-mudahan ini menjadi destinasi baru dan menarik para wisatawan untuk datang kesini,”tuturnya.

Camat Muara Sabak Barat Irwanudin mengucapkan terimakasih karena kelurahan Teluk Dawan telah melakukan Inovasi untuk kemajuan kelurahan dan masyarakat yang ada di pasir putih, Irwanudin berharap kedepannya masyarakat disekitar dapat mengembangkan potensi yang ada.

Ia minta juga kepada kelurahan Teluk Dawan, ini adalah titik awal kita memperkenalkan objek-objek wisata kepada masyarakat yang ada di luar kabupaten, terkhusus lagi kepada masyarakat kabupaten Tanjab Timur.

Kepada kelurahan Teluk Dawan untuk menggandeng perusahaan yang ada di sekitar, melalui anggaran CSR perusahaan, agar kedepannya apa yang telah dilakukan saat bisa lebih berkembang.

Kedepannya Kelurahan Teluk Dawan juga bisa bekerja sama dengan Dinas Pariwisata Kabupaten Tanjab Timur, untuk membantu mempromosikan wisata alam ini.

“Minimal orang Tanjab Timur harus memperkenalkan objek-objek wisata yang ada di kabupaten Tanjab Timur “ucapnya.

Usai meresmikan Saung Padi Kito. Hj Wirdayanti Romi bersama pengurus TP-PKK foto bareng di Saung Padi Kito.(T111k).

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *