Warga Masyarakat Apresiasi Dibangunya Jalan Lingkungan Oleh Pemdes  Mekarsari 

 49 total views

Lebak Global Investigasi News.com

Read More

Apresiasi warga Desa Mekarsari dan ucapakan terimakasih kepada Pemerintah Desa  mekarsari atas dibangunya jalan lingkungan dikampung Cangkuang RT/RW 02/05, Desa Mekarsari, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, pembangunan  yang menggunakan  sumber anggaran dari dana APBDes   senilai Rp 24.66.700.tahun anggaran 2024.

Disampaikan beberapa warga kepada awak media online ” kami sangat mengapresiasi kepada pemerintah Desa dan mengucapkan terimakasih atas dibangunya jalan lingkungan dikampung kami ini, yang pasti sangat meningkatkan kwalitas hidup masyarakat baik dibidang ekonomi maupun daya angkut hasil daripada pertanian, intinya kalau akses jalan sudah bagus,itu akan memperlancar usaha masyarakat.ungkapnya.23/5/2024.

Dikatakan Agun selaku kepala Desa Mekarsari ” Alhamdulillah masyarakat Desa Mekarsari sangat antusias, dan mengapresiasi dengan adanya pembangunan jalan lingkungan di kampung Cangkuang, saya pastikan masyarakat akan lebih merasakan selain daripada penataan lingkungan, mereka juga akan mudah dalam meningkatkan perekonomian serta memperlancar daya angangkut hasil pertanianya.

Mudah-mudahan dibangunya jalan lingkungan yang saat ini lagi berjalan selain menambah lapangan kerja dipemberdayaan pengerjaan,juga dapat bermampaat bagi masyarakat Desa Mekarsari, dan saya berharap semua warga Desa Mekarsari dapat meningkatkan segalahal yang bersifat baik dalam peningkatan taraf kehidupannya,dan sesamanya.pungkasnya.(hen)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *