IKA IMC Desak DLHK Kab. Lebak Transparan Soal Hasil Uji Lab. Kualitas Udara di Kecamatan Bayah.

 77 total views

Lebak – Global Investigasi News.com

Read More

Salah seorang aktivis alumni Ikatan Mahasiswa Cilangkahan (IMC) turut mendesak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lebak untuk bersikap transparans terhadap publik terkait hasil uji Laboratorium kualitas udara diwilayah kecamatan Bayah yang dilakukan uji sampling tanggal 16 Mei 2024 lalu. Hal ini dikatakan M. Dika Fajar Pratama, S.H., dalam press lirisnya.

“Kami mendesak pihak DLHK Lebak harus transparans terhadap publik khususnya masyarakat kecamatan bayah terkait hasil lab. Uji kualitas udara dikecamatan bayah, baik sebelum dan sesudah berdirinya perusahaan PT. Cemindo Gemilang. Karena itu merupakan kewajiban DLHK Lebak untuk bersikap konsisten dan profesional selaku pemangku kebijakan dalam rencana pengelolaan dan perlindungan lingkungan hiduphidup”.

Menurutnya Pemerintah kabupaten lebak khususnya DLHK Lebak segera membuka informasi atas hsil uji lab. Tersebut, hal tersebut jelas telah diamanatkan dalam Undang-undang.

“hal ini dijelas diatur di dalam pasal 62 ayat (2) Undang-undang RI Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, Menjelaskan “bahwa Sistem Informasi Lingkungan hidup dilakukan secara terpadu dan terkoordinasi dan wajib dipublikasikan kepada Masyarakat”.

Selain itu, Dika juga menyinggung banyaknya tumpukan batu bara disepdan jalan Nasional III yang mengakibatkan pencemaran lingkungan hidup namun selama ini telah dilakukan pembiaran oleh pihak DLHK Lebak.

“Kami menilai bahwa kinerja DLHK lebak khususnya Bidang Pengawasan, Pengendalian dan Penegakan Hukum (Gakum) terkesan tidak berfungsi, sehingga kami pandang harus segera diganti dengan yang lebih profesional dan konsisten”. Tegasnya.

Tak hanya itu pihak nya berserta lebaga ormas lainnya menegaskan akan mendukung masyarakat bayah untuk melakukan unjuk rasa dihalaman kantor DLHK Lebak dalam waktu dekat ini.

“Jadi kami sudah bersepakat akan mrlakukan aksi demo ke kantor DLHK Lebak dalam waktu dekat ini”. Tutupnya(Hen)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *