Pemerintah Desa Kutambaru Serahkan Bantuan Dari Dana Desa

 560 total views

Langkat, Pemerintah Desa Kutambaru memberikan bantuan yang diambil dari Dana Desa TA 2019

Read More

Bantuan tersebut berupa dua buah Tratak, dan 150 kursi, Jum’at (20/3/2020).
Kades Kutambaru Tenang Sitepu menerangkan kepada awak media, bantuan yang terdiri dari dua buah tratak, serta tenda dan 150 kursi tersebut diserahkan oleh Pemerintah Desa Kutambaru diantaranya, kepada Mushala Al-Ikhlas Dusun Gotong royong diberikan bantuan berupa kursi sebanyak 50 pcs, yang dditerima langsung kepada Salah seorang Pengurus BKM, Bapak Nasib, untuk Mesjid Asshuda yang terletak di Dusun Pekan Kutambaru, bentuk bantuan berupa, 1 buah tratak, beserta tenda dan 50 pcs kursi yang di terima oleh Perwakilan Pengurus BKM Bapak Asik, bantuan berupa 1 buah tratak dan tendanya kepada Masjid Al-Ridho yang terletak di Dusun Kampung Baru yang diterima langsung oleh ketua BKM Bapak Dedi Samri.
Bantuan berupa 50 psc diberikan kepada Mesjid Al -Ikhlas yang terletak di Dusun Halban yang di terima oleh Ketua BKM, Bapak Muliadi, ujar Kades.
Lanjut Kades bantuan tratak, tenda serta 150 kursi tersebut bersumber dari Dana Desa TA 2019.
Kepada masing-masing ketua BKM Kades memohon maaf atas keterlambatan di berikannya bantuan tersebut.
“Kami dari Pemerintah Desa Kutambaru memohon maaf atas keterlambatan pemberian bantuan tersebut seharusnya bantuan tersebut kita serahkan pada bulan Desember 2019, dikarenakan Pemerintah Desa Kutambaru dalam permohonan penerangan listrik di dusun lauburon,jelas Kades
Kades Tenang Sitepu berharap agar masyarakat merawatnya dan dapat dipergunakan bagi masing-masing jema’at, tandas Kades Tenang Sitepu.(topas)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *