Pembangunan Gereja HKBP Di Dsn III Sei Nadoras Mulai Dengan Peletakan Batu Pertama Dipimpin Pendeta Winner Sitorus

 297 total views

Asahan-GlobalInvestigasiNews.COM.
Masyarakat Desa Sei Nadoras yang menjalankan ibadah di Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) mulai merasa lega, pasalnya pembangunan Gereja HKBP di Dusun III Desa Sei Nadoras, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan, mulai dikerjakan dengan dilaksanakannya Ibadah Peletakan Batu Pertama yang dipimpin langsung oleh Praeses Distrik XIII ASLAB Pendeta Winner Sitorus, pada hari Minggu (26/08/2022).

Read More

Selain Pendeta Winner Sitorus, turut hadir dalam kegiatan Ibadah Peletakan Batu Pertama diantaranya, Pendeta Ressort pdt Natal Asido Sitorus, Guru Huria Gr. Tohap Tambunan, Ketua BKAK PTPN III Kebun Huta Padang Patar Darwin Manalu, tokoh Agama dan tokoh Masyarakat Desa Sei Nadoras, serta para Undangan.

Kepada awak Media, Dunan Sianturi selaku tokoh Masyarakat mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat Kristen yang telah berkenan membantu baik dalam bentuk tenaga dan materi, sehingga rencana pembangunan Gereja HKBP di Dusun III Desa Sei Nadoras mulai bisa kita kerjakan.

“Kegiatan Ibadah Peletakan Batu Pertama untuk tahap awal bisa dilaksanakan tidak terlepas bantuan dari seluruh elemen masyarakat Kristen di Desa Sei Nadoras, juga dukungan dari masyarakat Kristen yang ada di PTPN III Kebun Huta Padang, dan salut kepada Bapak Patar Darwin Manalu selaku Ketua Badan Koordinator Agama Kristen (BKAK) yang juga menjabat Asisten Tata Usaha (ATU) yang telah berperan aktif untuk terlaksananya Pembangunan Gereja HKBP di Dusun III Desa Sei Nadoras,” ucap Dunan Sianturi.

Menutup keterangnya, Dunan Sianturi mengucapkan terima kepada Praeses Distrik XIII ASLAB Pendeta Winner Sitorus, Pendeta Ressort pdt Natal Asido Sitorus, Guru Huria Gr. Tohap Tambunan, yang telah berkenan hadir memenuhi undangan Panitia pelaksanaan Ibadah Peletakan Batu Pertama. (S. Ag).

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *