Mulai 3 Oktober 2022 Satlantas Polres Tanjab Timur Akan Dilaksanakan Ops. Zebra

 370 total views

Jambi-Globalinvestigasinews.com.2022/09/30.
Satlantas polres Tanjab Timur mulai melakukan Operasi Zebra pada awal Oktober 2022. Operasi digelar selama dua pekan ini akan menindak pengendara yang melanggar peraturan lalu lintas.

Read More

Kasat Lantas IPTU Agung Prasetyo mengatakan, operasi dengan Sandi Operasi Zebra Siginjai dilaksanakan mulai tanggal 3 Oktober sampai dengan 16 Oktober 2022.

“Saya harap masyarakat dapat berperan aktif dan mendukung kegiatan Operasi Zebra Siginjai 2022, dengan cara tertib berlalu lintas dan memperhatikan kelengkapan kendaraannya,” katanya

IPTU Agung Prasetyo menerangkan, dalam pelaksanaan Operasi Zebra, lebih mengedepankan tindakan edukatif dan persuasif serta humanis. Selain itu, didukung penegakan hukum serta teguran simpati kepada masyarakat.

Ada 7 prioritas tindakan yang akan di laksanakan pada saat Ops Zebra Siginjai 2022.
“Mengunakan Handphone saat berkendaraan. Berkendaraan di bawah umur. Berboncengan 3 orang atau lebih. Tidak Menggunakan Helm SNI / safety belt. Berkendaraan melawan arus. Berkendaraan melebihi batas kecepatan”.

“Sebelum Operasi Zebra digelar, lebih dulu untuk membekali seluruh jajaran yang terlibat operasi untuk mengikuti latihan pra operasi (Latpraops),” tambahnya.

“Latpraops untuk memberikan pemahaman kepada personel, sehingga tindakan-tindakan yang dilakukan tidak serta merta hanya berkacamata di undang-undang lalu lintas saja,”pungkasnya.(T111k).

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *