Pemdes Kertonegoro Bagi – Bagi Takjil dan Buka Bersama Jadi Ajang Silaturahmi

 69 total views

Jember-Globalinvestigasinews.com~Di pertengahan bulan Ramadhan yang penuh berkah,Pemerintah Desa (Pemdes) Kertonegoro Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember, mengadakan kegiatan bagi – bagi Takjil kepada warga, serta para pengguna kendaraan bermotor yang melintas di depan kantor Desa Kertonegoro.

Read More

Dalam kegiatan tersebut,sekitar ada 1000 paket takjil diberikan kepada warga dan pengendara yang melintas di jalan, paket takjil tersebut berisi makanan dan minuman untuk berbuka saat menjelang datangnya waktu berbuka puasa,” rabu (27/3/2024)

Kepala Desa Kertonegoro Siti Munfarida,” Menyampaikan,kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Pemerintah Desa (Pemdes) Kertonegoro dalam rangka berbagi kebahagiaan dengan masyarakat tiap bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.dengan adanya kegiatan bagi takjil tersebut untuk membantu warga dan pengguna jalan yang tidak sempat untuk berbuka puasa dirumah karena masih diperjalanan.

Selain itu,” Kegiatan ini juga rutiritas kita untuk menghimpun segenap Organisasi kepemudaan yang ada di wilayah Kertonegoro.dan untuk kegiatan ini di hadiri oleh Muspika,BPD,Perangkat Desa,wali Murid Paud, dan Organisasi Kepemudaan:

  1. BANSER
  2. PSHT
  3. FATAYAT
  4. KARANG TARUNA
  5. Sahabat TAGANA

Lanjut,” ini kegiatan rutin setiap tahun di bulan Ramadhan untuk menghimpun ikatan diantara anak – anak Organisasi kepemudaan di wilayah Kertonegoro.sehingga ada komunikasi yang baik antara satu dengan yang lain, dan setiap kegiatan even memang selalu menyatukan mereka semua.”tuturnya.

Alhamdulilla tadi kita sudah laksanakan giat bagi – bagi takjil kepada para pengendara maupun warga sekitar,dan dilanjutkan berbuka bersama(Bukber) yang dihadiri Muspika Kecamatan Jenggawah. Mudah – mudahan kegiatan rutin bagi – bagi takjil dan buka puasa bersama di bulan Ramadhan ini menjaga kekompakan dan mempererat silaturahmi kita bersama,sesama umat muslim serta untuk menjalin sinegeritas aparatur pemerintah,”ucapnya.

Lanjut,”Semoga kita semua memperoleh berkah dan kemenangan,” Ucapan terimakasi tidak luput diucapkan Kepada Muspika Kecamatan Jenggawah yang telah ikut menghadiri acara pembagian takjil dan buka bersama di Desa Kertonegoro ini,” pungkasnya.

Ia’ berharap,” bahwasanya diantara Organisasi ini selalu adanya komunikasi dan ada ikatan yang baik sehingga bisa menjaga lingkungan wilayah secara kondusif dan ikatan emosional inilah yang menyatukan mereka untuk membatu pemerintah desa membangun kedepan untik lebih baik lagi.dan apalagi pemuda sebagai ujung tombak.”terangnya.

Masih tempat yang sama,” Camat Jenggawah Hendro Lukito,”menyampaikan,”Acara bagi-bagi takjil dan berbuka puasa bersa ma tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Desa Kertonegoro terhadap warganya pada saat bulan suci Ramadhan dan kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Kertonegoro setiap pertengahan bulan ramadhan dengan tujuan untuk saling berbagi kepada warga dan pengendara yang melintas di depan Kantor Desa Kertonegoro setempat, dan juga menjadi ajang untuk mempererat kekompakan Pemerintah Desa Kertonegoro.

Lanjut,” Bulan suci Ramadhan ini adalah bulan yang penuh dengan ampunan dan rahmat serta kasih sayang dari Allah SWT sehingga setiap umat harus mengamalkanya.dan bulan suci Ramadhan ini merupakan bulan yang penuh berkah dan menjadikan kemenangan bagi yang menjalankan ibadah puasa bagi umat islam,” tuturnya.

Ia berharap,” Semoga kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat,terutama bagi yang sedang menjalankan ibadah puasa.berkat kebersamaan kita semua sehingga takjil bisa dibagikan ke masyarakat.Insya Allah kegiatan ini menjadi berkah,karena berbagi itu indah,”terangnya.

Dari pantauwan Media Globalinvestigasinews.com~ kegiatan ini bagi – bagi takjil ini disambut antusias oleh masyarakat,salah seorang pengendara Misno,mengaku senang dengan adanya kegiatan ini.

“”Alhamdullilah,sangat senang dengan adanya kegiatan ini, sangat membantu saya yang sedang dalam perjalanan dan tidak sempat menyiapkan makanan untuk berbuka puasa,’” kata

Kata,”Misno.

Ia menambahkan,” Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemdes Kertonegoro terhadap masyarakat di bulan Ramadhan. Semoga kegiatn ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan meningkatkan rasa syukur dan kepedulian antar sesama.” harapnya.,,,”” (Hdy)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *