PANGKOGABWILHAN I OLAHRAGA BERSAMA JALAN SANTAI

 387 total views

Nomor: 17/PR/I/2020

Read More

TANJUNGPINANG – Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksamana Madya TNI Yudo Margono, S.E., M.M., bersama Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IV Laksamana Pertama TNI Arsyad Abdullah, S.E., M.A.P., dan Para Pejabat Utama Lantamal IV melaksanakan olahraga bersama jalan santai di Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Sabtu (18/1).

Route jalan santai kali ini start dari Mess Samadikun, Jl. Hang Tuah, Jl. Merdeka, Jl. Gambir, Pelantar III, Jl. Teratai, Jl. Bakar Batu, Jl. Sunaryo, Jl. Tugu Pahlawan, Jl. Dr.Sutomo, Jl. Timbul Jaya, Jl. Ciku, Jl. Soekarno Hatta, Jl. Patimura, Jl. Sulaiman Abdulahdan Finish di Lapangan Dewa Ruci.

Di lapangan Tenis Lantamal IV Jl. Ciku Pangkogabwilhan I berkesempatan bermain tenis lapangan dan melihat gedung bekas Satuan Komlek yang rencananya akan digunakan oleh Kogabwilhan I.

Sebagai informasi sebelumnya tanggal 17 Januari 2020 Pangkogabwilhan beserta rombongan landing di Bandara RHF selesai kunjungan kerja dari Ranai. Di Tanjungpinang Pangkogabwilhan I melihat lokasi tanah untuk perumahan prajurit dan Pns Kogabwilhan I, kemudian ke Kantor Gubenur Provinsi Kepri disana disambut oleh Gubernur Provinsi Kepri H.Isdianto, Sos, M.M., di ruangan kerjanya.

Di kantor Gubernur Provinsi Kepri Pangkogabwilhan I menerima paparan tentang rencana pembangunan Taman Dirgantara didekat lokasi pembangunan kantor Makogabwihan I di Dompak. Setelah dari Dompak menuju Mess Memet, Klinik Kartika yang rencananya akan dijadikan kantor sementara Kogabwilahan I Jl. MT. Haryono. Kunjungan kerja berakhir di Pelabuhan Tanjung Berakait Binta Utara Kepri.

Hadir dalam kegiatan tersebut Koorsmin Kogabwihan I Kolonel Laut (P) Filda Malari, Kapen Kogawilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian, dan Pamen Kogabwilhan I.

Demikian berita Dispen Lantamal IV Tanjungpinang.
Kadispen Lantamal IV
T T D
Saul Jamaay
Mayor Marinir NRP 17533/P

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *