Pekon Gading, Gelar Pengajian Dwi Wulan PAC-MNU Pugung Tanggamus
Tanggamus – Pengurus Anak Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama (PAC-MNU) Kecamatan Pugung, adakan Pengajian Dwi Wulan kegiatan yang dilaksanakan di Pekon Gading Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus, Minggu (23/02/2020).
Pengajian Dwi Wulan Pengurus Anak Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama (PAC-MNU) Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus, dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Tanggamus (F-PKB) Mujibul Umam, SE., Ketua Pengurus Cabang Nahdhatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tanggamus Hi.Syamsul Hadi, Ketua Pengurus Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama (PC-MNU) Kabupaten Tanggamus Hj.A’filah Syamsul, S.PdI., Mustasar NU Kecamatan Pugung Hi.M.Subhi, Ketua PAC-MNU Kecamatan Pugung Nurhayati, MWC Kecamatan Pugung Imam Mustofa, PAC Fatayat NU beserta jamaah Se-Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus.
Kepala Pekon Gading Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus Hendri Wirawan, dalam sambutannya mengatakan sangat mengapresiasi Pengajian Dwi Wulan pengurus anak cabang Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus, yang dilaksanakan di Pekon Gading pada hari ini, semoga melalui pengajian tali silaturahmi baik jamaah, aparatur Pekon terjalin Sinergitas, Isa Allah di pengajian akan datang jalan yang di lewati oleh jamaah sudah bisa di aspal, “tutup Kepala Pekon Gading Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus Hendri Wirawan.
“Pengajian Dwi wulan PAC-MNU Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus, pengajian di lanjutkan dengan ceramah sebagai siraman rohani oleh ustad Yusron, dari Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus, dengan tema “Mari Kita Tingkat Ukhawah Islamyah Basyariah Dan Ukhuwah Wathoniyah” semoga bermanfaat serta syafaat kepada jamaah pengajian.(AWPI/Heri Apriyanto).