“Bersama Bisa Cegah Corona” Babinsa Koramil 05/Sail Semprotkan Disinfektan di Masjid Al Jamiatun Rahmah Kelurahan Tangkerang Timur

 249 total views

“Bersama Bisa Cegah Corona” Babinsa Koramil 05/Sail Semprotkan Disinfektan Di Masjid Al Jamiatun Rahmah  Kel.Tangkerang Timur

Read More

Pekanbaru,Global Investigasi News.Com
Dalam rangka antisipasi dengan pencegahan dan pemutusan mata rantai Virus Corona (Covid-19) yang sedang terjadi,Babinsa Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pekanbaru Serma Afrianto  bersama warga masyarakat Rw/06 bersinergi dan bersemangat  melaksanakan penyemprotan disinfektan Senin 30/3/2020 kali ini dengan sasaran tempat ibadah Masjid Jamiatun Rahmah yang terletak di Jln. Gunung Agung RT 1/RW 6 Tangkerang Timur Pekanbaru.

Hadir dalam penyemprotan disinfektan Lurah Tangkerang Timur (Ibu Chuzaimah),Ketua Pemuda (Roni),Ketua Masjid Jamiatun Rahmah(Sholihin), Tokoh Agama(Toga),Tokoh Masyarakat(Tomas),dan warga sekitar masjid dengan sasaran yang disemprotkan disinfektan seluruh ruangan baik didalam maupun diluar masjid dan halaman sekitar nya,

Danramil 05/Sail Kapten Arh Sugeng ST melalui Babinsa Serma Afrianto  mengatakan bahwa melaksanakan sosialisasi pencegahan Covid-19 serta melaksanakan penyemprotan disinfektan merupakan perintah langsung dari Komando atas karena langka-langka ini semoga bisa memutus mata rantai Virus Corona dan dalam giat ini diharapkan seluruh Babinsa bersinergi dengan seluruh Komponen Bangsa dan elemen masyarakat bekerja dengan maksimal dalam melaksanakan pencegahan dan penanganan Covid-19 ini, dengan tetap disiplin dan memakai alat savety,”ucapnya,

Ketua LPM Tangkerang Timur, Yulizar  menghimbau dan mengajak masyarakat  agar banyak berdiam diri dan jaga kebersihan dan budayakan cuci tangan ,  harus mematuhi himbauan atau larangan yang di keluarkan oleh pemerintah baik pusat maupun daerah agar bangsa kita bisa cepat keluar dari wabah penyakit yang sekarang ini,”tegas Ketua LPM

Ketua Rt 04/Rw 06, Aan mewakili warga Rw/06 Kel.Tangkerang Timur mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan sosial ini kepada bapak-bapak Babinsa dari Koramil 05/Sail Kodim 0301/PBR yang tanpa kenal lelah selalu siap turun kelapangan membantu masyarakat dalam berbagai hal dan dalam keadaan apapun,Semoga bapak-bapak semua selalu dalam lindungan Allah SWT dan amal bhakti bapak diterima Tuhan yang Maha Kuasa,”ungkapnya. (Saipul Lubis) 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *