Sertu Dedi Supriyadi Sebagai Babinsa Ikut Awasi Dan Monitor Pemilihan Ketua LPM Kel. Sidomulyo Timur

 271 total views

Sertu Dedi Supriyadi Sebagai Babinsa Ikut Awasi Dan Monitor Pemilihan Ketua LPM Kel.Sidomulyo Timur

Read More

Pekanbaru,Global Investigasi News.Com,

Babinsa Kelurahan Sidomulyo Sertu Dedi Supriyadi Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pekanbaru ikut hadir sekaligus awasi dan monitor pemilihan Ketua Lembaga Pemberdayaa Masyarakat (LPM) tingkat kelurahan Periode tahun 2020-2023 yang diadakan di Aula Kantor Lurah Sidomulyo Timur Kec.Marpoyan Damai Kota Pekanbaru,Rabu(23/9/2020)

Dengan berakhirnya masa jabatan Ketua LPM yang lama bapak Adriansyah yang sudah menjabat dua periode untuk itu pihak kelurahan mengadakan pemilihan ketua yang baru dan dalam pemilihan Ketua Lpm kali ini diikuti 3 Calon yaitu diantarnya bapak Syamsurizal,bapak H.Hermansyah dan bapak Ahlakul Fadillah,dan calon sendiri dicalonkan dari masing-masing RW dan yang akan memilih pun para ketua Rw untuk di Kel.Sidomulyo Timur terdiri dari 15 Rw jadi ada 15 pemilih.

Dalam pemilihan yang berlangsung dengan suasana tenang dan kekeluargaan serta senda gurau antara sesama calon dan juga para ketua Rw sebagai pemilih dan  dalam pemilihan pun langsung dihadiri oleh Lurah Sidomulyo Timur Edwar Brata, S.IP Putra,Babinsa,Bhabinkamtibmas,Babinpotdirga yang langsung memonitor jalannya pemilihan dan pemilihan pun dimenangkan oleh nomor urut 3 bapak Ahlakul Fadilah dengan 8 suara dari total 15 pemilih,

Babinsa Sertu Dedi Supriyadi mengucapkan,”Selamat kepada Ketua LPM yang terpilih masa bakti 2020-2023 yaitu bapak Ahlakul fadilah semoga dapat menjalankan tugas dan amanah dengan baik dan jangan lupa terus bersinergi baik dengan unsur pemerintahan dan juga dengan semua elemen masyarakat Sidomulyo Timur, 
 
Bapak Ahlakul Fadilah selaku Ketua LPM yang baru terpilih juga mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Lurah,bapak Babinsa Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pekabaru dan bapak Bhabinkamtibmas dan bapak-bapak semua yang hadir,

“Alhamdulillah atas kepercayaan yang diberikan kepada saya karena jabatan ini merupakan amanah yang harus dijalankan dengan baik dan tidak ada kalah dan menang dalam pemilihan ini karena kita semua sama-sama ingin membangun kelurahan kita tercinta ini,untuk itu mari kita bersatu untuk kebersamaan dan mohon arahan dan bimbingan serta masukan bapak-bapak semuanya dalam menjalankan tugas kedepan,”ujarnya.(Saipul Lubis) 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *