Deklarasi BMM 08 di Pamekasan, Berjalan Sukses dan Meriah

 103 total views

Jurnalis Ludfie ginews

Read More

Globalinvestigasinews.com
PAMEKASAN – Ratusan relawan yang tergabung dalam Barisan Milenial Madura (BMM)-08 melakukan deklarasi dukungan terhadap Prabowo Subianto sebagai bakal calon Presiden (Capres) 2024 di Hotel Cahaya Berlian, Kabupaten Pamekasan, Madura, Kamis (8/6/2023).

Tampak hadir dalam deklarasi tersebut, kader Partai Gerindra, aktivis, dan simpatisan dari berbagai daerah yang tersebar di pulau Madura.

Koordinator BMM-08, Khairul Kalam mengatakan, deklarasi dukungan terhadap Prabowo Subianto ini satu-satunya di Madura.

“Kita akan All Out untuk pemenangan Prabowo Subianto pada pilpres 2024 mendatang,” ucap Khairul Kalam.

Lebih lanjut pihaknya juga mengatakan, para relawan yang hadir pada deklarasi ini tersebar di 993 Desa dari 4 Kabupaten di Madura, seperti Pamekasan, Sampang, Bangkalan, dan Sumenep.Kader Partai Gerindra ini juga mengungkapkan sejumlah alasan atas dukungannya terhadap Prabowo, termasuk juga untuk pemilihan tanggal 8 Juni 2023.Kami mendukung beliau (Prabowo Subianto) karena keikhlasannya. Dan beliau adalah sosok pemimpin yang pemberani,” kata Khairul Kalam usai deklarasi.

Khairul kalam memastikan, gerakan yang dinamai Pasukan BMM-08 itu akan memenangkan Prabowo pada Pemilu 2024.

Dengan anggota yang ada, selanjutnya relawan akan fokus di pemetakan seluruh wilayah di Madura.

“Dan kami mendeklarasikan hari ini tanggal 8 Juni karena sesuai kode dan hari lahir Bapak Prabowo,” pungkasnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *