“Kulup Syam, Anggota DPRD Kab. Tebo Akui Lambannya Pembangunan Pabrik PT. ISSM Terkendala Dana ?!”

 451 total views

Globalinvestigasinews.com,MUARO TEBO- Terkait dengan pemberitaan media tentang keluhan pekerja yang bekerja pada proyek pembangunan pabrik Pengelolah kelapa sawit milik PT.Inti Sawit Sejahterah Makmur (PT.ISSM) yang diduga membayar upah pekerja dibawah standar UMP dan minimnya fasilitas Alat Pelindung Diri (APD) serta tidak didaftarkannya para pekerja pada BPJS ketenaga kerjaan banyak menuai tanggapan dari banyak pihak lapisan masyarakat khusunya Dikabupaten Tebo.Senin (19/9/2022).

Read More

Setelah sebelumnya H.Aspan.ST Penjabat (PJ)Bupati kabupaten Tebo yang langsung menurunkan Timnya yang terdiri dari beberapa OPD Instansi terkait diantaranya Dinas Perizinan,Dinas Lingkungan Hidup,Dinas Perkebunan dan dinas ketenaga kerjaan kab.Tebo pada beberapa hari lalu.

Belum diketahui pasti apa hasil sidak dan apa tindakan yang akan di ambil pemkab Tebo pada PT ISSM tersebut sejauh ini belum ada keterangan resmi secara utuh dari pihak Pemkab Tebo.namun menurut keterangan dari salah satu anggota Tim Pemkab Tebo yang ikut sidak mengatakan secara umumnya agar pihak perusahaan PT ISSM untuk memperbarui izin sesuai SOS dan harus ada dukungan kebunnya.

Syamsurial anggota DPRD Tebo Fraksi PAN dimana keberadaan PT ISSM masuk dalam wilayah pilihnya yaitu Dapil 2 pada media Globalinvestigasinews.com menyebutkan bahwa dirinya turut prihatin dengan kondisi yang terjadi baik tentang para pekerjanya dan juga tentang lambannya progres perampungan pembangunan pabrik sawit PT.ISMM tersebut.

” Saya cukup tahu kondisi perusaan itu,Sebab dari awal saya turut mensuport agar dibangun pabrik sawit di desa lubuk madrasa ini,sebab hampir rata² warga sini berkebun sawit,Ado ribuan hektar,jadi wajar,kalau harus dibangun pabrik sawit,selain memudahkan petani menjual tbs, juga dapat membantu untuk menciptakan lapangan kerja untuk warga desa Lubuk Mandarsah dan sekitarnya ” Ungkap Syamsurial yang akrab di panggil Kulup Syam.

Lebih jauh lagi Kulup Syam yang sebelum menjabat anggota DPRD Tebo ini juga merupakan mantan dari kepala Desa Lubuk Mandarsah pada periode sebelumnya yang saat ini dijabat oleh putranya.

” Lambannya progres pembangunan pabrik sawit PT.ISSM tersebut di sebakan oleh pendanaan,setahu saya bos Peruhaan tersebut sudah mengajukan pinjaman ke bank tapi hingga saat ini belum cair,entah apa masalahnya saya juga tidak tahu persis “Imbuhnya.

Ditambahkannya lagi,bahwa dirinya sangat berharap agar proyek pembangunan pabrik sawit PT ISSM ini cepat rampung agar tercipta lapangan kerja dan peningkatan aktifitas ekonomi disini,Terkait dengan persoalan yang ada seperti yang ada dalam pemberitaan media mengenai ketenaga kerjaan kemarin lalu sudah ada tim dari pemkab Tebo yang turun dan sidak terkait hasil dan tindakan yang akan diberikan pada perusahaan itu wewenang pemerintah dan perusahaan harus patuhi itu,sesuai dengan ketentuan yang berlaku,Tutupnya.

” Kita ingin pembangunan pabrik cepat rampung,agar ada tambahan aktifitas ekonomi didaerah sini,petani sini jadi terbantu sebab pabriknya dekat,terkait dengan apa yang telah jadi ketentuan perusahaan harus penuhi dan patuhi itu,kemarin lalu ada tim dari pemkab Tebo yang sidak,saya belum tahu apa hasilnya,nantik saya akan kordinasi dengan pihak manajemen PT.ISSM agar ikuti dan penuhi ketentuan yang berlaku,dan mensegerakan suport dana agar pembangunan pabrik cepat rampung dan oprasi ” Tutupnya.
(Hrf Ginews)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *