BUPATI, DANDIM 1629 DAN KAPOLRES SBD MEMBUKA SECARA RESMI TMMD KE – 109 DI DESA MALITI BONDO ATE KEC. KODI KAB. SBD

 325 total views

BUPATI,DANDIM 1629 DAN KAPOLRES SBD MEMBUKA SECARA RESMI TMMD KE – 109 DI DESA MALITI BONDO ATE KEC.KODI KAB. SBD

Read More

SBD NTT,Global Investigasinews.Com
(Mus)

“TMMD Reguler ke-109 yang diselenggarakan oleh Kodim 1629/SBD merupakan program angkatan darat dalam rangka membantu meningkatkan kesejahteraan rakyat dan mewujudkan kemanunggalan TNI rakyat.

Hari Selasa tanggal 22 September 2020 pukul 09.20 Wita di Desa Maliti Bondo Ate Kec.Kodi Bangedo Kab. SBD telah berlangsung kegiatan acara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke – 109 Tahun 2020 di Wilayah Kodim 1629/SBD dengan tema “TMMD Pengabdian Untuk Negeri” yang dibuka oleh Bpk Bupati SBD dr. Kornelius Kodi Mete diikuti sekitar 60 orang.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati SBD dr. Kornelius Kodi Mete.
Dandim 1629/SBD, Letkol inf Laode M.Sabaruddin
Kapolres SBD, AKBP Josep F. Mandagi SH
Ketua Pengadilan Negri Kab.SBD,Kepala Bapeda Kab.SBD,Kepala BPMPD Kab.SBD,Kepala PLN Kab.SBD,Kapolsek Kodi
Kadis BPBD Kab. SBD
Kadis PUPR Kab SBD
Kadis Kesehatan Kab. SBD,Kepala Puskesmas Kec.Kodi Bangedo,Wadanki Kompi 4 Brimob SBD,Danpos TNI – AU Bandara Tambolaka Kab. SBD
Perwakilan Persit KCK, Kab.SBD,Perwakilan Ibu Bayangkari Kab.SBD,
Camat Kodi, Kodi Bangedo, Kodi Balaghar dan Kodi Utara,Kepala Desa Se Kecamatan Kodi Bangedo,Toga,Toda, Tomas dan Toko Pemuda se Desa Maliti Bondo Ate Kec. Kodi Bangedo

Kegiatan acara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke – 109 Tahun 2020 Desa Maliti Bondo Ate Kec. Kodi Bangedo Kab. SBD di wilayah Kodim 1629/SBD dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya di lanjutkan laporan Dandim 1629 / SBD.

Pada kesempatan ini Bupati SBD Dr.Kornelius Kodi Mete memberikan sambutan yang intinya
Kita ketahui bersama bahwa program TNI manunggal membangun desa merupakan program yang digelar secara rutin setiap tahun di seluruh wilayah Indonesia termasuk wilayah Bali dan Nusa Tenggara Timur.

Selaku pimpinan daerah kabupaten SBD saya patut bersyukur karena tujuan dilaksanakannya operasi TMMD ini adalah untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan bersifat sasaran fisik maupun nonfisik dan lebih mendekatkan antara TNI dan rakyat dalam membangun wilayah di kab.SBD.

Dengan di selenggrakanya kegiatanTMMD ke 109 ini kita berharap berkembangnya kesamaan visi misi antara aparatur Pemerintah di daerah dan para tokoh masyarakat secara terpadu dan lembaga lainya dalam memberdayakan masyarakat dan lingkungannya, walaupun di tengah pandemi covid 19 TNI bersama rakyat dapat membangun Kab. SBD lebih maju dan Sejahtera dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan.

Mewujudkan wawasan kebangsaan dan kesadaran bela negara yang tercermin dalam pola dan sikap hidup setiap warga masyarakat sesuai bidang profesi dan pengertiannya masing-masing. Tumbuhnya semangat kebersamaan gotong royong dan rasa kekeluargaan serta aktif masyarakat dalam membangun daerahnya sehingga tercipta persatuan dan kesatuan yang kokoh dan kuat serta terwujudnya kemanunggalan TNI dan rakyat.

Operasi bakti TNI dalam bentuk kegiatan TMMD yg ke 109 di Kab. SBD
dengan kriteria sasaran daerah meiskin, tertinggal, terisolir, daerah kumuh perkotaan, daerah perbatasan dan pulau pulau terluar dan kegiatan TMMD ini merupakan kegiatan secara terpadu lintas sektoral bersama pemerintah daerah serta komponen masyarakat sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam percepatan pembangunan di wilayah Kab.SBD,”ungkap Bupati

Adapun sasaran TMMD antara lain:
1.Pembukaan jalan usaha tani sepanjang 1,4 KM
2.Perehapan gereja GKS Mananggadaha
3.Perehapan GKS Hombakombo
4.Pembuatan bak air diwaikataku.
5.Pembuatan MCK di kampung adat Rotengaro
6.perehapan gereja GKS ronamaro.(sasaran tambahan)

Pukul 10.35 Wita acara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke – 109 Tahun 2020 Desa Maliti Bondo Ate Kec. Kodi Bangedo Kab.SBD di Wilayah Kodim 1629/SBD selesai dan di lanjutkan pembagian sembako kepada masyarakat Maliti, kemudian Bapak Bupati dan rombongan mengecek masing2 sasaran lokasi TMMD dengan aman, tertib dan lancar.

Sementara itu, Komandan Kodim 1629/SBD Letkol Inf Laode M Sabaruddin berharap melalui program TMMD kita semua bisa bekerja sama dan bergotong royong bersama masyarakat Desa Maliti utk mengerjakan tempat tempat yg menjadi sasaran TMMD di antaranya merehab gereja yang ada di desa Maliti Bondo Ate agar nantinya bisa di pakai untuk kegiatan ibadah agar masyarakat bisa melaksanakan kegiatan dengan baik,”pungkasnya

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *